TOPSUMBAR – Kebersamaan Megawati Hangestri Pertiwi dan Red Sparks resmi berakhir.
Atlet voli andalan Indonesia itu memilih pulang ke Tanah Air usai dua musim membela klub asal Korea Selatan tersebut.
Kepulangannya diwarnai suasana haru, terutama saat sang pelatih, Ko Hee-Jin, mengantarkannya langsung ke bandara.
Keputusan Megawati untuk tidak memperpanjang kontrak bersama Red Sparks bukan karena alasan teknis.
Pemain bernomor punggung delapan itu memutuskan kembali ke Indonesia demi bisa mendampingi ibunya yang sedang sakit.
“Mega sangat menikmati dua tahun yang luar biasa di Red Sparks dan sebenarnya ingin memperpanjang kontraknya. Namun kondisi ibunya yang menurun membuatnya memilih pulang dan merawat sang ibu,” ungkap agen Megawati dikutip dari detiksport, Jumat (11/5/2025).
Dalam video yang tersebar luas di media sosial pada Kamis (10/4/2025), Megawati terlihat berada di bandara dalam kondisi duduk di kursi roda karena mengalami cedera.
Ko Hee-Jin yang datang mengantarkan pun tak kuasa menahan tangis saat memeluk Megawati.
“Megatron, jangan nangis, ya. Jangan nangis,” ucap Ko Hee-Jin dengan nada bercanda sebelum akhirnya air matanya tumpah di hadapan awak media.
Megawati yang akrab dijuluki Megatron oleh publik Korea Selatan itu baru saja mencatat prestasi membanggakan bersama Red Sparks dengan menjadi runner up Liga Voli Korea 2024/2025.
Namun hingga kini, masa depan karier Megawati di dunia voli masih menjadi tanda tanya usai keputusannya kembali ke Indonesia.
Aksi haru Ko Hee-Jin yang terus menangis bahkan saat memberikan pernyataan kepada media menunjukkan betapa besar ikatan emosional antara pelatih dan anak asuhnya tersebut.
(HR)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Facebook Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel