Resmi Digelar, Warga Antusias Ikuti Aksi Goro Akbar Batang Ulakan di Padang Pariaman

Resmi Digelar, Warga Antusias Ikuti Aksi Goro Akbar Batang Ulakan di Padang Pariaman
Resmi Digelar, Warga Antusias Ikuti Aksi Goro Akbar Batang Ulakan di Padang Pariaman

TOPSUMBAR – Aksi gotong royong massal atau Goro Akbar resmi digelar di wilayah Batang Ulakan, Padang Pariaman, pada Sabtu pagi (19/4/2025), dengan partisipasi antusias dari berbagai elemen masyarakat.

Kegiatan yang menyasar pada pembersihan area aliran sungai dan lingkungan sekitar ini diikuti dengan semangat oleh peserta yang telah terbagi di delapan titik kerja.

Dalam apel pembukaan kegiatan, Bupati Padang Pariaman menyampaikan bahwa Goro Akbar merupakan langkah kolektif yang lahir dari kepedulian masyarakat terhadap kondisi lingkungan, khususnya dalam menghadapi ancaman banjir yang kerap terjadi di daerah tersebut.

Bacaan Lainnya

“Ini bukan sekadar kerja bakti biasa. Ini adalah bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial kita terhadap lingkungan dan masyarakat. Mudah-mudahan langkah awal ini dapat menjadi dasar pengusulan program normalisasi ke kementerian terkait,” ujar Bupati John Kenedy Azis.

Ia pun tak lupa mengapresiasi keterlibatan semua pihak yang telah memberi dukungan, baik tenaga maupun bantuan lainnya.

Menurutnya, kolaborasi yang ditunjukkan dalam kegiatan ini merupakan cermin dari semangat kebersamaan yang masih terjaga di tengah masyarakat.

“Saya sangat bangga bisa menjadi bagian dari kegiatan luar biasa ini. Terima kasih atas kontribusi dari seluruh elemen, mulai dari masyarakat, aparat, hingga relawan. Semoga segala ikhtiar kita mendapat balasan kebaikan dari Allah SWT,” tuturnya.

Cuaca cerah yang mengiringi jalannya kegiatan turut menjadi sorotan tersendiri bagi Bupati.

Dirinya mengaku merasa terharu karena alam seolah ikut memberi dukungan terhadap pelaksanaan Goro Akbar.

“Langit hari ini cerah, angin tenang, dan suasana mendukung. Seolah alam pun turut senang dengan gerakan kita,” katanya dengan mata berkaca-kaca.

Senada dengan itu, Komandan Kodim 0308 Pariaman, Letkol Inf Nur Rahmat, menyampaikan bahwa kegiatan Goro Akbar ini tidak hanya sebatas membersihkan saluran air, tetapi juga menyasar pembukaan jalur baru untuk memperlancar aliran sungai dan mengurangi genangan.

“Selain pembersihan, kami juga membuat jalur baru di beberapa titik muara yang tersumbat agar air dapat mengalir lebih lancar. Ini langkah konkret untuk mengurangi potensi banjir di wilayah Ulakan,” jelas Dandim.

Ia menambahkan bahwa setiap pos kerja menghadapi tantangan yang berbeda.

Beberapa titik harus menangani pohon tumbang, tumpukan pasir, dan penyumbatan akibat pertemuan antara batang pohon yang saling menyilang di atas aliran sungai.

“Memang kegiatan ini hanya direncanakan berlangsung dua hari, namun semangat kita tidak akan berhenti di sini. Kami akan berupaya melanjutkan hingga dampak positifnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” tegasnya.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait