Ratusan Pesepeda Meriahkan Fun Bike Festival Langkisau 2025 di Pantai Carocok Painan

Ratusan Pesepeda Meriahkan Fun Bike Festival Langkisau 2025 di Pantai Carocok Painan
Ratusan Pesepeda Meriahkan Fun Bike Festival Langkisau 2025 di Pantai Carocok Painan

TOPSUMBAR – Suasana Pantai Carocok Painan, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, dipenuhi semangat dan antusiasme ratusan pesepeda yang mengikuti kegiatan Fun Bike dalam rangka Festival Langkisau 2025, Jumat pagi (18/4/2025).

Kegiatan bersepeda santai ini digelar oleh Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten (HJK) Pesisir Selatan ke-77.

Ajang yang berlangsung selama satu hari ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya, sehingga menarik peserta dari berbagai usia, mulai dari anak-anak hingga lansia.

“Fun Bike ini merupakan salah satu bentuk perayaan Hari Jadi Kabupaten dan bagian dari Festival Langkisau tahun ini. Alhamdulillah, antusias masyarakat sangat tinggi. Ini jadi bukti bahwa kegiatan seperti ini sangat ditunggu,” ujar Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni, di lokasi acara.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa kegiatan ini bukan hanya bertujuan untuk memeriahkan perayaan HJK, tetapi juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat melalui olahraga bersepeda.

“Event ini tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga mengajak masyarakat agar hidup sehat dan aktif. Selain itu, ini juga menjadi upaya kami mendorong sport tourism dan menggerakkan sektor ekonomi kreatif,” tambahnya.

Ketua pelaksana kegiatan, Suhendra Jupridal, yang juga menjabat sebagai Kepala Bidang Olahraga di Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pesisir Selatan, menyebutkan bahwa rute yang ditempuh sepanjang lima kilometer.

Dimulai dari Pantai Carocok Painan, para peserta melintasi Jalan Tentara Pelajar, Jalan Pramuka, Tugu Adipura, Jalan Baru, Rawang, Tugu Babiola, Simpang UHA, dan kembali ke titik awal di Pantai Carocok.

“Jumlah peserta mencapai ratusan orang. Ini luar biasa, dan kami sangat mengapresiasi antusiasme warga,” kata Suhendra, yang akrab disapa Aciak.

Selain menikmati rute yang menyuguhkan panorama indah pesisir, para peserta juga berkesempatan membawa pulang hadiah menarik dari door prize yang disediakan panitia.

Dua unit sepeda menjadi hadiah utama yang diperebutkan dalam kegiatan ini.

(RE)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait