Jalan Rusak di Tanjakan Bunga Tanjung Pasbar Ancam Keselamatan Pengendara, Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan

Jalan Rusak di Tanjakan Bunga Tanjung Pasbar Ancam Keselamatan Pengendara, Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan
Jalan Rusak di Tanjakan Bunga Tanjung Pasbar Ancam Keselamatan Pengendara, Warga Desak Pemerintah Lakukan Perbaikan

TOPSUMBAR – Pengendara mobil diminta hati-hati saat melintas di tanjakan Bunga Tanjung menuju Teluk Tapang di Nagari Air Bangis, Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Provinsi Sumatera Barat.

Pasalnya, kondisi jalan di wilayah tersebut tergolong hancur dan berlubang persis di tengah tanjakan tinggi.

Menurut salah seorang warga Air Bangis, Edi (42) kepada topsumbar.co.id (12/4/2025) mengatakan bahwa kondisi jalan itu sudah mengancam keselamatan para sopir.

Bacaan Lainnya

Sementara, jalan tersebut merupakan satu-satunya akses masyarakat, baik untuk pengangkutan hasil pertanian maupun pengurusan administrasi kependudukan ke Ibu Kota Kabupaten Pasaman Barat.

“Kita kasihan melihat para sopir saat mendaki di wilayah itu, karena sangat mengancam keselamatan. Tapi, andai jalan itu tidak hancur dan berlubang insyaallah aman untuk dikendarai,” paparnya.

Senada dengan Edi, salah satu sopir, Aski (32) warga Sungai Beremas mengatakan bahwa tanjakan tersebut saat ini sudah sangat membahayakan.

Hal ini dikarenakan selain jalannya yang cukup curam, kondisi jalan yang rusak parah juga membuat para sopir merasa cemas saat melintas.

“Kami berharap pemerintah daerah, provinsi, dan pusat segera memperbaiki jalan ini demi keselamatan para pengendara. Apalagi saat membawa muatan berat, rasa khawatir semakin besar. Tapi namanya tugas, barang tetap harus diantar,” terangnya.

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Pasaman Barat, Elifsan, menjelaskan bahwa perbaikan jalan tersebut bukan merupakan kewenangan pemerintah kabupaten, melainkan menjadi tanggung jawab Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dan pemerintah pusat.

“Kami akan segera berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat agar jalan ini bisa segera ditinjau dan diperbaiki. Karena kewenangan sepenuhnya berada di tangan mereka,” ujarnya singkat.

(BB)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait