TOPSUMBAR – Hotel Santika Bukittinggi kembali menggelar kegiatan donor darah rutin yang menjadi agenda tetap setiap tiga bulan sekali.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari ini, Rabu (16/4/2025) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bukittinggi.
General Manager Hotel Santika Bukittinggi, Alik Hidayat, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata hotel terhadap kebutuhan darah di Kota Bukittinggi.
“Hari ini kita melaksanakan donor darah rutin yang biasa dilakukan setiap tiga bulan sekali dan kita bekerja sama dengan PMI Kota Bukittinggi. Alhamdulillah, selama hampir dua tahun kita menjalin kerja sama yang baik dengan PMI dan terus berkontribusi,” ujarnya.
Alik menambahkan, kegiatan ini ditujukan terutama untuk para karyawan Hotel Santika, namun juga terbuka bagi tamu hotel yang ingin berpartisipasi.
Ia berharap jumlah peserta dapat mencapai target 50 pendonor.
“Kegiatan ini lebih banyak diperuntukkan kepada karyawan kami, namun kami juga membuka partisipasi untuk tamu hotel yang sedang menginap. Semoga target kita bisa tercapai,” tambahnya.
Selain memberikan kontribusi kepada PMI, kegiatan ini juga diharapkan dapat menginspirasi pihak lain untuk melakukan hal serupa.
Pada kesempatan tersebut, ia turut mengapresiasi peran media yang turut menyebarkan informasi positif ini.
“Semoga kegiatan ini bisa menularkan hal yang baik kepada perusahaan lain maupun individu, agar semakin banyak yang tergerak untuk menyumbangkan darahnya, baik melalui institusi maupun langsung ke PMI. Kami juga mengetahui bahwa setiap hari Sabtu, PMI standby di depan Telkom bagi yang ingin mendonorkan darahnya,” jelasnya.
Ketua PMI Kota Bukittinggi, Chairunnas, menyambut baik kolaborasi yang terus terjalin antara Hotel Santika dan PMI.
Menurutnya, kerja sama dengan pihak swasta seperti ini sangat membantu dalam pemenuhan stok darah di Kota Bukittinggi.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan donor darah yang dilakukan Hotel Santika. Ini merupakan bentuk kepedulian yang luar biasa, apalagi dilakukan secara rutin. Ketersediaan darah sangat penting, dan dengan adanya mitra seperti Hotel Santika, beban kami sedikit banyak bisa terbantu,” ujar Chairunnas.
Ia juga mengajak lebih banyak pihak, baik institusi maupun masyarakat umum, untuk ikut serta dalam aksi kemanusiaan ini.
“Donor darah adalah bentuk kepedulian terhadap sesama. Setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan,” tambahnya.
(JA)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Facebook Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel