Bupati Solok Tinjau Lokasi Longsor di Nagari Sungai Jambur, Salurkan Bantuan dan Kerahkan Alat Berat

Bupati Solok Tinjau Lokasi Longsor di Nagari Sungai Jambur, Salurkan Bantuan dan Kerahkan Alat Berat

TOPSUMBAR – Bupati Solok, Jon Firman Pandu, meninjau langsung lokasi bencana tanah longsor yang terjadi di Nagari Sungai Jambur, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, pada Senin (14/4/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Bupati turut didampingi Camat IX Koto Sungai Lasi, Agus Dwiyanto Gayo, unsur Forkopimcam, serta Walinagari Sungai Jambur.

Sebagai bentuk kehadiran nyata pemerintah dalam situasi darurat, Bupati menyerahkan bantuan kebutuhan pokok seperti sembako dan logistik harian kepada warga yang terdampak.

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, Pemerintah Kabupaten Solok juga mengerahkan alat berat dan tim dari berbagai instansi, termasuk BPBD, Dinas PUPR, Satpol PP dan Damkar, serta dinas teknis lainnya untuk mempercepat proses evakuasi dan pembersihan material longsor.

“Kami datang langsung ke lokasi untuk memastikan penanganan berjalan cepat dan tepat. Ini bentuk tanggung jawab dan kepedulian kami terhadap masyarakat,” ujar Bupati Jon Firman Pandu di sela peninjauan.

Ia menyampaikan bahwa salah satu kemungkinan penyebab longsor adalah endapan air yang tertahan di bukit, sehingga membuat kontur tanah menjadi labil.

Karena itu, ia menekankan pentingnya langkah antisipasi.

“Kedepan kita akan cari solusi permanen agar kejadian serupa tidak terulang. Salah satunya dengan penguatan struktur tanah dan drainase di kawasan rawan,” jelasnya.

Selain langkah teknis, Bupati juga mengajak masyarakat untuk memperkuat budaya gotong royong dalam menjaga lingkungan.

Ia menilai bahwa partisipasi warga sangat penting dalam mencegah bencana.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan gotong royong sebagai agenda rutin setiap bulan di nagari masing-masing. Kita bisa bersihkan saluran air, lereng, dan kawasan rawan bencana agar tetap aman,” tuturnya.

Bupati Jon Firman Pandu menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk selalu berada di tengah masyarakat, baik dalam keadaan darurat maupun kegiatan pembangunan sehari-hari.

“Pemerintah Kabupaten Solok tidak hanya hadir saat musibah. Kami bersama Wakil Bupati akan terus turun langsung ke lapangan, bertemu dan mendengar langsung keluhan masyarakat,” tegasnya.

(BY)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait