Ini Pesan Wakil Ketua DPRD Sumbar Evi Yandri saat Hadiri Subuh Mubarakah di Musala Al Muhajirin Rimbo Tarok

Ini Pesan Wakil Ketua DPRD Sumbar Evi Yandri saat Hadiri Subuh Mubarakah di Musala Al Muhajirin Rimbo Tarok
Ini Pesan Wakil Ketua DPRD Sumbar Evi Yandri saat Hadiri Subuh Mubarakah di Musala Al Muhajirin Rimbo Tarok

TOPSUMBAR – Wakil Ketua DPRD Sumatera Barat (Sumbar), Evi Yandri Rajo Budiman, menyampaikan apresiasi dan motivasi kepada anak-anak yang rutin mengikuti salat Subuh berjamaah di Musala Al Muhajirin, Rimbo Tarok, Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang.

Kegiatan tersebut berlangsung dalam rangkaian program Subuh Mubarakah pada Kamis (20/3/2025).

Dalam kesempatan itu, Evi Yandri turut memberikan hadiah sebagai bentuk penghargaan atas semangat ibadah anak-anak di lingkungan tersebut.

Bacaan Lainnya

Ia meyakini bahwa kedisiplinan dalam menjalankan ibadah sejak dini adalah fondasi penting dalam membentuk karakter generasi muda.

“Saya bangga melihat anak-anak yang sudah terbiasa salat Subuh berjamaah. Ini adalah cikal bakal generasi tangguh dan berakhlak mulia, bukan generasi yang lemah atau mudah terpengaruh hal negatif,” ujarnya di hadapan para jamaah.

Politikus asal Pauh IX itu juga menyampaikan keprihatinannya terhadap maraknya kasus tawuran yang terus terjadi di Kota Padang.

Menurutnya, tren kekerasan antarpelajar tersebut telah mengarah pada situasi yang mengkhawatirkan, bahkan menyebabkan korban jiwa.

Mengutip hasil penelitian dari Balitbang Sumatera Barat, Evi Yandri menjelaskan bahwa ada empat penyebab utama meningkatnya aksi tawuran, yakni lemahnya pengawasan keluarga, pengaruh negatif teknologi, lingkungan sosial yang permisif, serta minimnya ruang positif bagi remaja untuk menyalurkan bakat dan hobi.

Sebagai Ketua Forum Komunikasi Anak Nagari (FKAN) Pauh IX, ia mendorong partisipasi aktif masyarakat untuk mendukung langkah-langkah konkret yang telah diambil kepolisian, khususnya program “Zero Tawuran dan Balapan Liar” yang digagas oleh Kapolda Sumbar.

“Ini bukan hanya tugas aparat. Kita semua punya peran. Mari bersama-sama kita dukung program Kapolda agar keamanan di Sumbar bisa benar-benar terjaga,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Evi Yandri juga menyampaikan pesan dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang mengimbau masyarakat untuk bersabar dan berhemat dalam dua tahun mendatang.

Hal ini, menurutnya, penting sebagai bagian dari kesiapan menghadapi berbagai program strategis nasional, termasuk program Danantara yang disebut-sebut mampu membawa Indonesia menuju status negara maju.

“Pak Prabowo sudah menekankan pentingnya kesabaran dan penghematan demi hasil yang lebih besar untuk masa depan bangsa. Kita harus siap menyongsong perubahan ini,” tuturnya.

Menutup kegiatan, Evi Yandri mengajak seluruh anak-anak dan remaja di Sumatera Barat untuk terus menanamkan nilai spiritual dan menjauhi berbagai bentuk kenakalan remaja yang dapat merusak masa depan mereka.

“Anak-anak yang rajin ibadah bisa menjadi contoh positif bagi teman-temannya. Mari kita bentuk generasi yang tidak hanya cerdas, tapi juga kuat secara mental dan spiritual,” pungkasnya.

(HT)

Pos terkait