Erupsi Gunung Marapi Masih Mengancam, Gubernur Sumbar Imbau Warga dan Pemudik Berhati-hati

Erupsi Gunung Marapi Masih Mengancam, Gubernur Sumbar Imbau Warga dan Pemudik Berhati-hati

TOPSUMBAR – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi, mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan seiring meningkatnya aktivitas Gunung Marapi serta potensi curah hujan tinggi dalam beberapa hari ke depan.

Kondisi ini berisiko menimbulkan bencana sekunder, seperti longsor dan banjir lahar dingin (galodo), yang dapat berdampak pada arus mudik Lebaran.

Usai menerima laporan dari BMKG Sumatera Barat mengenai kesiapsiagaan terhadap bencana geohidrometeorologi, Mahyeldi menegaskan pentingnya langkah mitigasi bagi masyarakat, terutama yang berada di kawasan rawan bencana.

Bacaan Lainnya

“Masyarakat di sekitar Gunung Marapi, Sitinjau Lauik, serta wilayah rawan longsor dan galodo perlu meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana ini,” ujarnya, Kamis (20/3/2025).

Sebagai langkah antisipasi, Pemerintah Provinsi Sumatera Barat bersama BMKG telah memasang kamera pemantau dan sirine peringatan dini untuk mendeteksi peningkatan debit air di sungai-sungai yang berhulu di Gunung Marapi.

Selain itu, alat berat dan pos siaga telah ditempatkan di titik-titik rawan longsor, terutama di jalur yang menjadi rute utama pemudik saat Lebaran.

BMKG akan memperbarui peringatan dini secara berkala agar masyarakat mendapatkan informasi terkini mengenai potensi bencana.

Gubernur Mahyeldi juga mengingatkan para pemudik untuk selalu memperhatikan informasi cuaca dan peringatan resmi sebelum berangkat.

“Kami mengimbau masyarakat dan pemudik untuk rutin memantau informasi dari BMKG guna memastikan perjalanan yang aman,” tambahnya.

Sebagai upaya sosialisasi, peringatan dini dan informasi cuaca akan disebarluaskan melalui berbagai kanal publik, seperti videotron, media sosial, layanan info mudik s.id/mudiksumbar, serta aplikasi Sumbar Madani dan Info BMKG.

Dengan langkah-langkah mitigasi ini, diharapkan masyarakat dapat lebih siap menghadapi potensi bencana dan arus mudik Lebaran tetap berjalan dengan lancar.

(adpsb/red)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait