Gubernur dan Bupati/Wali Kota Sumbar Perkuat Sinergi Melalui Retret Kemendagri

Gubernur dan BupatiWali Kota Sumbar Perkuat Sinergi Melalui Retret Kemendagri
Gubernur dan Bupati/Wali Kota Sumbar Perkuat Sinergi Melalui Retret Kemendagri

TOPSUMBAR – Seluruh kepala daerah di Sumatera Barat (Sumbar) saat ini tengah mengikuti kegiatan retret yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.

Retret ini berlangsung selama tujuh hari, mulai dari 21 hingga 28 Februari 2025.

Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Sumbar, Mursalim, mengonfirmasi kehadiran seluruh bupati dan wali kota dalam kegiatan tersebut.

Bacaan Lainnya

Ia juga memastikan bahwa seluruh peserta dalam kondisi baik dan siap menjalani rangkaian pembekalan.

“Alhamdulillah, seluruh kepala daerah dari Sumbar sudah berkumpul di Akmil Magelang. Mereka tampak sehat dan bersemangat mengikuti agenda ini,” ujar Mursalim di Magelang, Jumat (21/2/2025).

Untuk memastikan kelancaran perjalanan, Pemerintah Provinsi Sumbar menyediakan satu unit bus khusus yang mengangkut peserta dari Bandara Yogyakarta ke lokasi acara.

Selain itu, Pemprov juga menyediakan fasilitas makan siang serta ruang ganti bagi para peserta.

“Fasilitas ini merupakan instruksi langsung dari Gubernur Mahyeldi untuk memastikan tidak ada kendala di lapangan. Alhamdulillah, semua berjalan lancar, tidak ada peserta yang terlambat, dan mereka tiba dalam kondisi siap,” tambahnya.

Kehadiran para kepala daerah dalam retret ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dalam menjalankan roda pemerintahan di Sumbar.

Diketahui, retret ini hanya diikuti oleh gubernur, bupati, dan wali kota, sementara wakil kepala daerah dijadwalkan mengikuti agenda serupa pada 26 Februari 2025 mendatang.

(adpsb/bud)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Facebook  Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel

Pos terkait