TOPSUMBAR – Yayasan Al-Mughny sukses menggelar Open House perdana yang diikuti oleh pelajar tingkat SD dan TK se-Kota Pariaman.
Acara ini sekaligus menjadi momen penyerahan trofi bergilir Wali Kota (Wawako) Pariaman dan Ketua DPRD Kota Pariaman, yang berlangsung di Komplek SD-Qur’an & Pondok Pesantren Al-Mughny Pariaman, Desa Pauh Barat, Kecamatan Pariaman Tengah, Selasa (25/2/2025) sore.
Pada ajang ini, trofi bergilir Wali Kota Pariaman diraih oleh SDIT Khadijah Desa Cimparuah, Kecamatan Pariaman Tengah, sementara trofi bergilir Ketua DPRD Kota Pariaman diberikan kepada TK Pembina Kelurahan Pondok II, Kecamatan Pariaman Tengah.
Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi menyerahkan langsung penghargaan tersebut, mewakili Wali Kota Pariaman Yota Balad yang sedang menjalani retret di Magelang sejak 21 hingga 28 Februari 2025.
Mulyadi mengapresiasi inisiatif Yayasan Al-Mughny Pariaman dalam menyelenggarakan kegiatan keagamaan yang berfokus pada pembinaan generasi muda Islam.
Ia juga memberikan penghormatan khusus kepada Ketua Pembina Yayasan Al-Mughny, Mukhlis Rahman, yang merupakan mantan Wali Kota Pariaman dua periode.
“Saya sangat berterima kasih kepada Bapak Mukhlis Rahman yang telah mengabdikan diri dengan ikhlas dan istiqamah dalam membimbing generasi muda Islam. Ini adalah upaya yang luar biasa untuk mencetak anak-anak bangsa yang cinta Al-Qur’an,” ujar Mulyadi.
(Zaituni)