TOPSUMBAR – Presiden Prabowo Subianto secara tegas membantah kabar bahwa dirinya akan memaafkan koruptor.
Dalam perayaan Natal Nasional 2024 yang berlangsung di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (28/12/2024), Prabowo menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen keras untuk menindak korupsi dan memastikan pengembalian uang hasil kejahatan koruptor kepada negara.
“Ada yang mengatakan Prabowo mau maafkan koruptor. Bukan begitu,” tegas Prabowo di hadapan hadirin yang hadir.
Prabowo menjelaskan bahwa meskipun pemerintah menghargai upaya seorang koruptor yang ingin bertobat, hal itu tidak serta merta menghapus tanggung jawab mereka untuk mengembalikan hasil kejahatan yang telah mereka ambil.
“Kalau koruptor sudah bertobat? Kita ini kan diajarkan dalam agama untuk memberi ruang bagi orang yang mau berubah. Tapi, kalau bertobat, kembalikan dong yang kau curi!” ujar Prabowo dengan nada tegas.
Presiden juga menekankan bahwa ajaran agama, apa pun keyakinannya, selalu menuntut pemulihan atas kerugian yang telah ditimbulkan.
Karena itu, pertobatan koruptor harus dibarengi dengan langkah konkret, yakni mengembalikan uang yang mereka curi dari rakyat.
“Yang kau curi, kau kembalikan! Bukan saya memaafkan koruptor begitu saja. Tidak. Saya ingin menyadarkan mereka yang sudah telanjur melakukan dosa. Bertobatlah! Itu ajaran agama kita,” lanjut Prabowo.
Dalam pernyataannya, Prabowo juga menegaskan bahwa pemerintah akan terus mengejar aset-aset hasil korupsi untuk memastikan bahwa keadilan ditegakkan.
“Kasihan rakyat kita. Uang itu untuk mereka. Kembalikan uang itu sebelum kami harus mencari ke mana hartamu disembunyikan. Kita akan terus kejar,” tutupnya dengan nada penuh semangat.
(HR)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Facebook Topsumbar News Update, caranya klik link https://facebook.com/updatetopmedia kemudian ikuti. Anda harus instal aplikasi Facebook terlebih dulu di ponsel