Pj Wali Kota Padang Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Layak Huni oleh CSR Perumda AM Padang

Pj Wali Kota Padang Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumah Layak Huni oleh CSR Perumda AM Padang

TOPSUMBAR – Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar, meresmikan dimulainya pembangunan rumah layak huni dengan melakukan peletakan batu pertama di Kelurahan Balai Gadang, Kecamatan Koto Tangah, Senin 11 November 2024.

Program ini merupakan inisiatif dari Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Kota Padang melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Dalam sambutannya, Andree Algamar mengapresiasi langkah Perumda AM yang terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hunian masyarakat, terutama di daerah sekitar sumber air perusahaan.

Bacaan Lainnya

“Terima kasih kepada Perumda AM Kota Padang yang berperan aktif membantu masyarakat untuk memiliki hunian yang layak, khususnya di wilayah sumber air perusahaan,” ujar Andree.

Ia menegaskan, kolaborasi semacam ini sangat penting untuk mempercepat penyediaan hunian layak bagi masyarakat berpenghasilan rendah di Kota Padang.

Andree juga mengimbau agar instansi lainnya, termasuk BUMN dan BUMD, mengikuti langkah serupa demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami mengucapkan selamat kepada Ibu Meri dan keluarga yang mendapatkan bantuan bedah rumah ini. Semoga rumah ini menjadi berkah, dirawat dengan baik, dan selalu disyukuri,” tambahnya.

Direktur Utama Perumda AM Kota Padang, Hendra Pebrizal, menjelaskan bahwa program bedah rumah ini sudah berjalan sejak 2015 dan telah membantu delapan keluarga, termasuk keluarga di Kelurahan Balai Gadang.

“Ini adalah komitmen kami untuk mendukung Pemerintah Kota Padang dalam membantu masyarakat berpenghasilan rendah memiliki rumah yang layak huni,” kata Hendra.

(HR)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait