Peresmian Patung Bung Hatta dan Monumen Pramuka Garuda Siap Dilaksanakan

Peresmian Patung Bung Hatta dan Monumen Pramuka Garuda Siap Dilaksanakan

TOPSUMBAR – Pemerintah Kota (Pemko) Padang akan segera meresmikan beberapa ikon bersejarah, yaitu patung, relief, serta monumen penting di Kota Padang yang dijadwalkan pada Minggu (10/11/2024).

Pada pagi hari tersebut, patung dan relief Bung Hatta akan diresmikan di SMPN 1 Padang, sekolah tempat Bung Hatta menuntut ilmu semasa mudanya.

“Benar, peresmian patung dan relief Bung Hatta akan diadakan Minggu pukul 10.00 WIB,” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang, Yopi Krislova, pada Jumat (8/11/2024).

Bacaan Lainnya

Acara peresmian patung Bung Hatta akan diawali dengan penandatanganan prasasti oleh Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar.

Selanjutnya, patung tersebut akan dibuka dengan penekanan tombol sirine sebagai tanda simbolis.

Momen pembukaan selubung patung akan diiringi dengan lagu “Bung Hatta,” yang sebelumnya dipopulerkan oleh Iwan Fals dan akan dibawakan oleh ratusan siswa SMPN 1 Padang.

Usai peresmian patung, rombongan akan mengunjungi ruangan kelas tempat Bung Hatta belajar, sebelum melanjutkan kegiatan menuju Monumen Pramuka Garuda yang terletak di Jalan Ratu Langie.

Peresmian Monumen Pramuka Garuda rencananya akan dilakukan oleh Penjabat Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy, dan Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar, yang akan disaksikan oleh mantan Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, serta beberapa tokoh masyarakat lainnya.

Monumen Pramuka Garuda tersebut berdiri di pertigaan Jalan Ratu Langie dekat Jalan Sudirman dan diharapkan menjadi simbol semangat pramuka bagi generasi muda Sumatera Barat.

(HR)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait