Ketua KPU RI Pastikan Seluruh Wilayah Aman untuk Gelaran Pilkada Serentak 2024

Ketua KPU RI Pastikan Seluruh Wilayah Aman untuk Gelaran Pilkada Serentak 2024

TOPSUMBAR – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia, Mochammad Afifuddin, menegaskan bahwa seluruh daerah di Indonesia telah siap menyelenggarakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung hari ini, Rabu (27/11/2024).

Hal tersebut disampaikan Afifuddin saat memantau persiapan pelaksanaan Pilkada di Jawa Timur, mencakup wilayah seperti Lumajang, Pamekasan, Surabaya, dan Sidoarjo pada Selasa (26/11/2024).

“Saya pastikan Pilkada sudah siap digelar, baik di Jawa Timur maupun seluruh daerah di Indonesia,” ujar Afifuddin dikutip dari Tempo.co pada Rabu (27/11/2024).

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan bahwa persiapan logistik dan kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh wilayah tersebut sudah berjalan dengan baik.

Menurutnya, hingga H-1 pencoblosan, tidak ada laporan hambatan dari KPU daerah, termasuk kendala distribusi logistik maupun kejadian khusus lainnya.

Ia juga menyoroti situasi di Sampang, Madura, yang sebelumnya sempat mengalami dinamika sosial.

Afifuddin memastikan kondisi di daerah tersebut juga telah kondusif, sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan aman.

“Kami memastikan sumber permasalahan tidak berasal dari penyelenggara Pilkada. Jika ada dinamika di masyarakat, kami meminta tokoh agama dan pihak keamanan untuk bekerja sama dalam menjaga situasi tetap kondusif,” jelas Afifuddin.

Dalam kesempatan yang sama, Afifuddin juga menyambut delegasi dari 36 negara yang hadir di Surabaya dalam rangka Election Visit Program (EVP).

Program ini bertujuan untuk memperkenalkan sistem dan mekanisme Pilkada di Indonesia, khususnya di Jawa Timur.

“Jawa Timur kami pilih sebagai lokasi EVP karena memiliki daya tarik tersendiri, seperti adanya tiga calon gubernur perempuan serta lima pasangan calon tunggal yang mencerminkan keberagaman demokrasi di Indonesia,” ungkap Afifuddin.

Ia juga menyebutkan bahwa tamu-tamu dari negara asing menunjukkan antusiasme tinggi terhadap pelaksanaan Pilkada di Indonesia.

Selain mengamati jalannya pemilihan, mereka juga akan mengunjungi TPS-TPS unik di wilayah Surabaya dan Sidoarjo.

“Banyak tamu negara yang merasa kagum dan senang bisa mempelajari langsung proses demokrasi di sini. Besok, kami akan mengajak mereka mengunjungi TPS untuk melihat dinamika pemilihan secara langsung,” tambahnya.

Dengan seluruh persiapan yang telah dilakukan, Afifuddin optimis Pilkada serentak 2024 akan berjalan lancar, aman, dan sukses, sekaligus mencerminkan kualitas demokrasi Indonesia yang terus berkembang.

(HR)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait