TOPSUMBAR – Dalam upaya menciptakan wirausaha baru, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Lima Puluh Kota, bekerja sama dengan Balai Diklat Industri (BDI) Padang, menggelar Diklat 3 in 1 Operator Junior Costum Made Wanita Angkatan 1 Tahun 2024.
Kegiatan ini berlangsung selama 21 hari dan resmi dibuka oleh Kepala Dinas (Kadis) Perindustrian dan Tenaga Kerja Lima Puluh Kota, Ayu Mitra Fadri, di aula Kantor Wali Nagari Batu Balang, Jumat (1/11/2024).
Dalam sambutannya, Kadis Ayu mengapresiasi dukungan BDI Padang atas penyelenggaraan pelatihan keterampilan menjahit di Kabupaten Lima Puluh Kota.
Ia juga menegaskan pentingnya kesempatan ini bagi peserta yang ingin menambah ilmu dan keterampilan di bidang busana.
“Diklat ini adalah peluang bagi peserta untuk mengasah keterampilan dalam bidang kerajinan seperti menjahit. Kami harap para peserta mengikuti pelatihan ini dengan serius agar nantinya lahir pengusaha baru di daerah kita, sekaligus menekan angka pengangguran,” ungkap Ayu.
Selain itu, ia juga mendorong peserta untuk mengembangkan inovasi di dunia jahit-menjahit.
“Fashion akan terus berkembang seiring kemajuan zaman, jadi manfaatkan ilmu dari para instruktur selama pelatihan ini untuk mengasah potensi Anda,” lanjutnya.
Ayu berharap agar kerjasama dengan BDI Padang dapat terus berlanjut dan lebih banyak pelatihan yang bisa diselenggarakan di Kabupaten Lima Puluh Kota untuk memperkuat keterampilan masyarakat setempat.
Yafid Hafiz, perwakilan BDI Padang, melaporkan bahwa diklat ini berlangsung dari 1 hingga 21 November 2024, dengan peserta sebanyak 30 orang.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan serta pengetahuan dasar tentang pembuatan busana, dengan harapan mampu mencetak SDM yang kompeten di bidang menjahit di Kabupaten Lima Puluh Kota.
Sementara itu, Wali Nagari Batu Balang turut mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini di wilayahnya.
“Ini adalah kali pertama pelatihan seperti ini diadakan di Nagari Batu Balang, dan kami dari pemerintah nagari siap mendukung kelancaran kegiatan ini hingga selesai,” ujarnya.
Ia juga mendorong peserta untuk memanfaatkan ilmu dari pelatihan ini untuk mendukung perekonomian keluarga.
(TON)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel