TOPSUMBAR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Lima Puluh Kota menggelar pelatihan peningkatan kapasitas bagi pengurus, Kamis (21/11/2024).
Acara ini berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Lima Puluh Kota dengan dihadiri oleh Pjs. Ketua TP-PKK Lima Puluh Kota Ny. Juwita Ahmad Zakri, Ketua DWP Ny. Elwalina Herman Azmar, narasumber Rita Yulia, dan seluruh pengurus DWP se-Kabupaten Lima Puluh Kota.
Dalam sambutannya, Pjs. Ketua TP-PKK Lima Puluh Kota Ny. Juwita Ahmad Zakri menekankan pentingnya peran DWP dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045.
Menurutnya, DWP harus memulai langkah tersebut dengan memperkuat fondasi keluarga.
“Perempuan hebat melahirkan generasi emas. Oleh karena itu, kaum perempuan perlu terus meningkatkan kapasitas diri melalui ilmu pengetahuan dan wawasan. Hal ini menjadi landasan penting dalam membangun keluarga dan masyarakat,” ungkap Ny. Juwita.
Ia juga menegaskan bahwa peran anggota DWP bukan hanya mendampingi suami dalam kegiatan formal.
“Seorang ibu DWP adalah teladan, baik sebagai pendamping suami, inspirasi bagi anak-anak, maupun sebagai panutan di masyarakat. Dengan fondasi yang baik, sebuah keluarga dapat menghadapi berbagai tantangan dan menjadi harmonis,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua DWP Lima Puluh Kota, Ny. Elwalina Herman Azmar, menyampaikan harapan agar para pengurus memanfaatkan pertemuan rutin sebagai ajang untuk menambah pengetahuan dan wawasan.
“Jadikan pelatihan seperti ini sebagai sumber energi dan semangat baru. Tinggalkan hal-hal buruk di masa lalu, dan fokuslah pada hal-hal yang membangun diri dan organisasi,” pesannya.
Pelatihan ini juga menghadirkan Rita Yulia sebagai narasumber, yang memberikan materi Islami mengenai peran istri dalam rumah tangga, pentingnya keharmonisan keluarga, dan ilmu parenting.
Ia menjelaskan bahwa kunci utama dalam membangun keluarga yang harmonis terletak pada ketaatan kepada Allah, dukungan terhadap suami, keikhlasan, dan pengelolaan yang baik terhadap amanah dalam rumah tangga.
“Kunci besar bagi seorang wanita dalam menjaga keharmonisan keluarga adalah taat kepada Allah, setia kepada suami, menjaga diri saat suami tidak ada, serta mengelola harta keluarga dengan baik,” papar Rita.
Melalui pelatihan ini, DWP Lima Puluh Kota berharap dapat memperkuat kapasitas para pengurus, sekaligus memperkuat peran organisasi dalam mendukung pembangunan masyarakat.
Pelatihan ini menjadi bagian dari komitmen DWP untuk terus berkontribusi dalam membangun keluarga-keluarga yang berkualitas di Kabupaten Lima Puluh Kota.
(TON)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel