TOPSUMBAR – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2024, Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman menggelar upacara di halaman Balaikota Pariaman yang dipimpin langsung oleh Komandan Distrik Militer (Dandim) 0308 Pariaman, Letnan Kolonel CZI Nur Rahmad Khaironi.
Upacara berlangsung dengan penuh khidmat pada Minggu pagi, 10 November 2024.
Prosesi upacara diawali dengan pembunyian sirene selama 60 detik tepat pukul 08.15 WIB, yang bergema serentak di seluruh Indonesia sebagai tanda penghormatan bagi pertempuran bersejarah pada 10 November 1945 di Surabaya.
Upacara tersebut dipimpin oleh Wakil Danramil 01 Pariaman, Letnan Dua Infantri Slamet Riyadi.
Dalam pidatonya, Dandim Nur Rahmad Khaironi membacakan sambutan dari Menteri Sosial Republik Indonesia, Saifullah Yusuf.
“Kita patut bersyukur karena bangsa ini telah melahirkan para pahlawan yang gigih berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Mereka adalah patriot sejati yang berkorban demi berdirinya NKRI, dan kini kita sebagai generasi penerus memiliki tanggung jawab untuk meneruskan perjuangan ini demi tercapainya Indonesia yang sejahtera, adil, dan makmur,” kata Dandim.
Dalam pidatonya, Mensos RI menyoroti tema Peringatan Hari Pahlawan 2024, yaitu “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu.”
Tema ini bermakna bahwa segala pemikiran dan tindakan kita sebaiknya dilandasi oleh semangat kepahlawanan.
Sementara itu, pesan “Cintai Negerimu” mengajak seluruh masyarakat untuk terus berkontribusi bagi kemajuan Indonesia.
“Dahulu, semangat kepahlawanan adalah perjuangan untuk bebas dari penjajahan. Kini, semangat tersebut perlu kita wujudkan dengan membangun dan memajukan bangsa, serta mengatasi kemiskinan dan ketertinggalan yang masih menjadi tantangan sosial kita. Semangat para pahlawan harus terus hidup dalam diri kita untuk menciptakan kesejahteraan dan perlindungan sosial yang inklusif bagi seluruh rakyat Indonesia,” pungkas Dandim dengan semangat yang membara.
Dalam upacara ini juga dibacakan pesan-pesan pahlawan yang menginspirasi seluruh peserta.
Hadir pula jajaran Forkopimda Kota Pariaman, Asisten II Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pariaman Elfis Candra, kepala BUMN dan BUMD di wilayah Pariaman, serta sejumlah pejabat OPD dan tamu undangan lainnya.
(Zaituni)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel