19 Wartawan dari Kota Bontang Kaltim Ikuti LUKW UPN Veteran Yogyakarta

Para penguji LUKW UPN Veteran Yogyakarta bersama Pjs Wali Kota Bontang, Munawwar dan para peserta UKW di Badak LNG Bontang. (Foto: Humas LUKW UPN Veteran Yogyakarta).

TOPSUMBAR – Sebanyak 19 wartawan dari Bontang, Samarinda, dan Balikpapan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan oleh Lembaga Uji Kompetensi Wartawan (LUKW) Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Yogyakarta.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, 21-22 November 2024, bertempat di Badak LNG Learning Center, Bontang, Kalimantan Timur (Kaltim), merupakan kolaborasi antara Pemkot Bontang, PT Badak LNG, dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bontang.

Penutupan acara dilakukan oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Bontang, Munawwar, S.T., M.Si., yang turut dihadiri oleh Pj Senior Manager Corporate Communication PT Badak LNG, Putra Peni Luhur Wibowo, serta Ketua PWI Bontang, Suriadi Said.

Bacaan Lainnya

Dalam uji kompetensi ini, peserta diuji dalam empat tingkatan yaitu, satu kelas muda, dua kelas madya, dan satu kelas utama.

Direktur LUKW UPN Veteran Yogyakarta, Susilastuti D.N., menyampaikan bahwa dari 19 peserta yang mengikuti ujian, sebanyak 18 orang dinyatakan kompeten.

“Peserta yang belum kompeten tidak berarti gagal, tetapi masih perlu memperbaiki aspek tertentu. Mereka dapat mengikuti uji kompetensi ulang dalam waktu enam bulan ke depan,” ungkap Susilastuti, memberikan motivasi kepada peserta yang belum berhasil.

Susilastuti juga mengapresiasi dukungan dari PT Badak LNG dan Pemkot Bontang terhadap peningkatan kompetensi wartawan di Kalimantan Timur.

Menurutnya, dukungan seperti ini mempercepat proses peningkatan profesionalisme wartawan di daerah.

“Ini adalah bentuk komitmen yang luar biasa untuk memastikan wartawan di Kalimantan Timur semakin kompeten dan mampu bersaing di tingkat nasional,” tambahnya.

Pj Senior Manager Corporate Communication PT Badak LNG, Putra Peni Luhur Wibowo, menekankan pentingnya peran media dalam mempublikasikan aktivitas perusahaan hingga ke tingkat internasional.

“Kami berharap melalui uji kompetensi ini, wartawan lokal dapat berkembang menjadi media nasional yang berdaya saing,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi hubungan baik yang selama ini terjalin antara PT Badak LNG dengan wartawan lokal.

Dalam sambutannya, Pj Wali Kota Bontang, Munawwar, menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, perusahaan, perguruan tinggi, masyarakat, dan media sebagai bagian dari konsep pentahelix pembangunan.

“Media adalah mitra strategis yang sangat penting. Kolaborasi yang melibatkan lima elemen ini akan memperkuat penyampaian informasi yang akurat dan terpercaya kepada masyarakat,” tutur Munawwar.

Munawwar juga mengucapkan selamat kepada para wartawan yang telah dinyatakan kompeten, serta mengapresiasi LUKW UPN Veteran Yogyakarta dan pihak-pihak yang mendukung terselenggaranya UKW ini.

“Keberhasilan kegiatan ini mencerminkan komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas jurnalistik di Kota Bontang dan sekitarnya,” tambahnya.

Diketahui, UKW kali ini tidak hanya diikuti oleh wartawan dari Bontang, tetapi juga dari Samarinda dan Balikpapan.

(HT)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait