Rotasi Jabatan Bergulir, Sri Fortuna Dewi Resmi Dilantik sebagai Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang

Rotasi Jabatan Bergulir, Sri Fortuna Dewi Resmi Dilantik sebagai Ketua Pengadilan Agama Padang Panjang

TOPSUMBAR – Sri Fortuna Dewi, resmi dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Padang, Abd. Hakim sebagai Ketua Pengadilan Agama (PA) Padang Panjang.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini berlangsung di Ruang Command Center Pengadilan Tinggi Agama Padang pada Senin, (21/10/2024).

Hadir pada kesempatan itu, beberapa Ketua PA wilayah yuridiksi Pengadilan Tinggi Agama Padang, Pimpinan Pengadilan Tinggi Agama Padang, Hakim Tinggi, Ketua Panitera, dan sekretaris PA se-Sumatera Barat.

Bacaan Lainnya

Dilansir dari laman kominfo Padang Panjang, Sri Fortuna sebelumnya menjabat sebagai Ketua PA Painan dan dilantik menggantikan Zakiyah Ulya yang mutasi menjadi Ketua PA Painan.

Dalam sambutannya, Sri Fortuna menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Ia berharap kerja sama dari semua pihak dalam rangka mewujudkan pelayanan hukum terbaik bagi masyarakat di Padang Panjang.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Saya berharap seluruh pihak dapat bekerja sama demi mewujudkan pelayanan hukum terbaik bagi masyarakat kita di Padang Panjang,” ucapnya.

Acara pelantikan tersebut ditutup dengan rangkaian serah terima jabatan dari Zakiyah Ulya kepada Sri Fortuna Dewi yang disaksikan oleh panitera dan sekretaris PA Padang Panjang.

(AL)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait