Roberia Jadi Narasumber Seminar Urgensi Peraturan Perundang-Undangan Pemerintahan Baru di FH UI

Roberia Jadi Narasumber Seminar Urgensi Peraturan Perundang-Undangan Pemerintahan Baru di FH UI

TOPSUMBAR – Roberia, yang menjabat sebagai Direktur Harmonisasi Peraturan Perundang-Undangan I Kementerian Hukum dan HAM RI sekaligus Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, telah ditunjuk sebagai salah satu narasumber dalam Seminar Urgensi Peraturan Perundang-undangan oleh Pemerintahan Baru.

Seminar ini diselenggarakan oleh Bidang Studi Hukum Administrasi Negara, Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FH UI) dalam rangka memperingati dies natalis ke-100 FH UI.

Keynote Speaker dalam seminar ini adalah Prof. Dr. Maria B., yang akan membuka acara dengan pemaparan mengenai pentingnya peraturan perundang-undangan dalam mendukung pemerintahan yang baru.

Adapun narasumber lainnya yang akan turut berkontribusi dalam seminar ini adalah:
1. Dr. Roberia, SH, MH (Direktur Harmonisasi Peraturan Perundang-Undangan I Kementerian Hukum dan HAM/Pj Wali Kota Pariaman)
2. Dr. Fitriani Ahlan Sjarif, SH, MH (Dosen FH UI dan Tim Teknis Perubahan Perpres Nomor 87 Tahun 2014)
3. Bivitri Susanti, SH, LL.M (Anggota Pokja Reformasi Perundang-Undangan TPRH)

Seminar ini juga akan dihadiri oleh beberapa tokoh penting, di antaranya:
1. Dr. Sugeng Purnomo, SH, MH (Deputi Bidang Koordinasi Hukum dan HAM Kemenko POLHUKAM)
2. Laode Muhammad Syarif, SH, LL.M, Ph.D (Direktur Eksekutif KEMITRAAN)
3. Prof. Dr. M.R. Andri Gunawan Wibisana, SH, LL.M (Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian, dan Kemahasiswaan FH UI)

Acara ini akan diselenggarakan pada hari Rabu, 16 Oktober 2024, mulai pukul 08.30 WIB hingga selesai, bertempat di Ruang Multimedia Soemadipradja & Taher (SnT), Kampus FH UI Depok.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait