PPK Padang Panjang Timur Terbaik Satu Video Kreatif Sosialisasi Pilkada Tingkat Sumatera Barat

TOPSUMBAR – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kecamatan Padang Panjang Timur, kota Padang Panjang terima penghargaan terbaik satu kategori video kreatif terfavorit sosialisasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) tingkat provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

Penghargaan tersebut diterima PPK Padang Panjang Timur dalam acara rapat konsolidasi badan adhoc pemilihan serentak nasional provinsi Sumatera Barat tahun 2024 di hotel Pangeran, Padang, Selasa (1/10/2024) malam.

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang, Masnaidi mengatakan penghargaan tersebut diserahkan oleh anggota KPU RI Divisi SDM, Litbang dan Organisasi, Persadaan Harahap.

“Malam tadi PPK kita, PPK Padang Panjang Timur menerima penghargaan terbaik satu kategori video kreatif terfavorit sosialisasi Pilkada 2024 tingkat Sumbar. PPK Padang Panjang Timur berhasil menyisihkan 193 kecamatan se Sumbar,” ujar Masnaidi kepada Topsumbar.co.id, Rabu (2/10/2024).

Masnaidi menyebutkan, keberhasilan PPK Padang Panjang Timur sebagai terbaik satu kategori video kreatif terfavorit sosialisasi Pilkada 2024 tingkat Sumbar, membuktikan PPK Padang Panjang Timur mampu melakukan sosialisasi pilkada kepada masyarakat yang melek teknologi.

“Ini membuktikan PPK kita ini mampu melakukan sosialisasi kepada masyarakat kota Padang Panjang khususnya masyarakat yang melek dengan tekhnologi, ” tuturnya.

“Video itu sudah dikemas dengan cara yang sangat baik dan dengan konten yang sangat menarik. Dan ini adalah penilaian dari tim yang ditetapkan KPU Sumatera Barat,” sambungnya.

Masnaidi menambahkan, rapat konsolidasi badan adhoc pemilihan serentak nasional provinsi Sumatera Barat tahun 2024 di Pangeran Hotel, Padang berlangsung selama dua hari, Selasa-Rabu, (1-2/20/2024).

“Rakor ini diikuti KPU kabupaten kota beserta sekretariat, PPK kecamatan se-Sumbar beserta sekretariat, dan KPU RI,” pungkasnya.

(AL)

Pos terkait