Plt Gubernur, Audy Joinaldy Lepas 57 Kontingen NPC Sumbar Menuju Peparnas XVII, Targetkan Dua Medali Emas

Plt Gubernur, Audy Joinaldy Lepas 57 Kontingen NPC Sumbar Menuju Peparnas XVII, Targetkan Dua Medali Emas

TOPSUMBAR – Plt Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy, secara resmi melepas keberangkatan Kontingen National Paralympic Committee (NPC) Sumbar yang akan berlaga di Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Solo, Jawa Tengah, pada 6-14 Oktober 2024 mendatang.

Dalam acara pelepasan yang berlangsung di Auditorium Istana Gubernur Sumbar pada Selasa, 1 Okober 2024 ini, Audy menegaskan bahwa target kali ini adalah meraih dua medali emas.

“Pada Peparnas sebelumnya di Papua, hasil yang kita dapat masih belum memuaskan. Namun kali ini, saya yakin kontingen NPC Sumbar akan mampu mencapai prestasi yang lebih baik,” ujar Audy.

Bacaan Lainnya

Ia juga berpesan kepada para atlet untuk tetap fokus pada kemampuan diri sendiri, serta selalu berdoa dan berusaha maksimal.

Plt Gubernur juga menyampaikan apresiasi kepada pengurus NPC dan Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar yang telah mempersiapkan kontingen meskipun dengan berbagai keterbatasan.

“Walaupun persiapan dan pemusatan latihan masih terbatas, saya percaya kita bisa meraih hasil terbaik,” tambahnya.

Ketua Umum NPC Sumbar, Jafrizal, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Pemprov Sumbar dan para donatur yang mendukung penuh keberangkatan kontingen.

Ia optimis Sumatera Barat akan membawa pulang medali emas dari ajang Peparnas XVII.

Sementara itu, Ketua Kontingen NPC Sumbar, Rasydi Sumetry, melaporkan bahwa kontingen Sumbar yang berangkat ke Solo terdiri dari 57 orang, termasuk 24 atlet, 9 pelatih, dan 12 asisten pelatih/asisten ketunaan.

Dari 24 atlet tersebut, 12 di antaranya merupakan atlet tuna grahita, 10 atlet tuna daksa, dan 2 atlet tuna netra.

Selain itu, Sumbar menargetkan dua medali emas dari sembilan cabang olahraga yang diikuti.

“Pada Peparnas di Papua, kita berhasil meraih 3 perak dan 5 perunggu, dan berada di peringkat ke-28 nasional. Kami berharap bisa meningkatkan capaian di Solo,” kata Rasydi.

(adpsb/isq)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait