Pjs Bupati Lima Puluh Kota Tekankan Pentingnya Deteksi Dini dan Pola Hidup Sehat untuk Cegah Diabetes

Pjs Bupati Lima Puluh Kota Tekankan Pentingnya Deteksi Dini dan Pola Hidup Sehat untuk Cegah Diabetes

TOPSUMBAR – Penjabat (Pjs) Bupati Lima Puluh Kota, Ahmad Zakri, menekankan pentingnya deteksi dini dan penerapan pola hidup sehat sejak usia dini untuk mencegah penyakit diabetes.

Dalam sosialisasi prediabetes yang berlangsung di Hotel Mangkuto pada Kamis (03/10/2024), Ahmad Zakri menekankan peran penting Tim Penggerak PKK dalam mempromosikan gaya hidup sehat di lingkungan keluarga dan masyarakat.

“Pendidikan kesehatan harus dimulai dari keluarga, dan kemudian disosialisasikan ke masyarakat di tingkat kecamatan hingga nagari,” ujar Ahmad Zakri saat membuka acara yang dihadiri oleh anggota PKK dari kabupaten, kecamatan, dan nagari di Lima Puluh Kota.

Bacaan Lainnya

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya diabetes, serta memberikan pemahaman tentang pencegahan, pengendalian, dan pengelolaan diet bagi penderita diabetes.

Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Lima Puluh Kota, Juwita Ahmad Zakri, Kepala Dinas Kesehatan Yulia Masna, serta para Ketua TP PKK dari 13 kecamatan di wilayah itu.

Ahmad Zakri juga menekankan bahwa kegiatan ini adalah kesempatan penting untuk menyebarkan informasi tentang pola hidup sehat dan pentingnya deteksi dini dalam menghindari penyakit diabetes.

Ia berharap sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat di Lima Puluh Kota, yang pada akhirnya dapat menurunkan jumlah penderita diabetes di daerah tersebut.

“Semoga kader PKK bisa menjadi agen perubahan yang menyebarkan pengetahuan tentang cara mencegah diabetes di lingkungan masing-masing,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK, Juwita Ahmad Zakri, menyoroti bahwa Indonesia merupakan negara dengan jumlah penderita diabetes terbesar ketiga di dunia, setelah China dan Amerika Serikat, dengan sekitar 29,1 juta penduduk yang menderita penyakit ini.

“Tingginya konsumsi makanan manis di kalangan anak-anak, serta kurangnya aktivitas fisik, memperburuk situasi ini. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh kader PKK untuk menyampaikan pentingnya mencegah diabetes di lingkungan keluarga,” tegasnya.

Juwita berharap kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan edukasi yang bermanfaat bagi anggota TP PKK dan selanjutnya dapat menyebarluaskan informasi ini ke masyarakat di kecamatan hingga nagari.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait