Kapolsek Ranah Pesisir Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kecamatan Ranpes Pesisir Selatan

Kapolsek Ranah Pesisir Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kecamatan Ranpes Pesisir Selatan

TOPSUMBAR – Kapolsek Ranah Pesisir, AKP Dedy Arma, S.H., M.H., bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam rangka peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kecamatan Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan.

Upacara ini berlangsung di halaman Kantor Camat Ranah Pesisir pada Selasa (1/10/2024), dan dihadiri berbagai unsur pemerintahan dan masyarakat setempat.

Turut hadir dalam upacara tersebut Camat Ranah Pesisir, Syafrizal, S.Sos., M.A.P., perwakilan dari Danramil 02 Ranah Pesisir, Korwildikcam, para kepala sekolah dari jenjang SD hingga SMP se-Kecamatan Ranah Pesisir, para wali nagari, serta guru dan perwakilan pelajar dari sekolah-sekolah setempat.

Bacaan Lainnya

Upacara ini diadakan sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan revolusi yang gugur dalam peristiwa G30S/PKI.

Selain itu, Hari Kesaktian Pancasila sendiri telah menjadi momen penting untuk merefleksikan nilai-nilai luhur Pancasila yang harus terus diterapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kapolsek Ranah Pesisir, AKP Dedy Arma, dalam amanatnya menekankan pentingnya semangat kebangsaan dan loyalitas terhadap Pancasila sebagai ideologi negara.

“Upacara ini bukan hanya untuk mengenang sejarah, tetapi juga menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ujarnya menutup pidato.

(AB)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait