Irup Hari Kesaktian Pancasila, Pj Wako Pariaman Serukan Penguatan Pancasila untuk Indonesia Emas

Irup Hari Kesaktian Pancasila, Pj Wako Pariaman Serukan Penguatan Pancasila untuk Indonesia Emas

TOPSUMBAR – Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila ke-59 yang dilaksanakan pada Selasa, 1 Oktober 2024 di halaman Balaikota Pariaman.

Upacara ini dimulai dengan pengumandangan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 153 Tahun 1967, yang menetapkan tanggal 1 Oktober sebagai Hari Kesaktian Pancasila.
Pada tahun 2024 ini, tema yang diusung adalah “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”, sejalan dengan visi Indonesia Emas 2045 yang menempatkan Pancasila sebagai landasan utamanya.

Penetapan Hari Kesaktian Pancasila tidak lepas dari peristiwa bersejarah di tahun 1965, saat Partai Komunis Indonesia (PKI) berupaya menggantikan ideologi negara dari Pancasila menjadi ideologi komunis.

Gerakan ini dikenal dengan sebutan Gerakan 30 September (G30S/PKI), yang ditandai oleh penculikan dan pembunuhan tujuh Jenderal Angkatan Darat pada malam 30 September hingga 1 Oktober 1965.

Peristiwa tersebut kemudian diperingati setiap tahun sebagai Hari Kesaktian Pancasila.

Dalam upacara tersebut, selain pembacaan teks Pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, juga dibacakan Ikrar Hari Kesaktian Pancasila yang mengajak seluruh elemen bangsa untuk bertekad mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Upacara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Pariaman, para Staf Ahli, Asisten, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kepala Badan, Ketua DPRD, Forkopimda, serta Camat se-Kota Pariaman.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait