Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi Sumbar ke-79, Plt Gubernur Ajak Generasi Muda Amalkan Pancasila

Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi Sumbar ke-79, Plt Gubernur Ajak Generasi Muda Amalkan Pancasila

TOPSUMBAR – Penjabat (Plt) Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy, memimpin upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila ke-59 sekaligus Hari Jadi Provinsi Sumbar yang ke-79.

Acara tersebut berlangsung pada Selasa, 1 Oktober 2024, bertempat di Halaman Kantor Gubernur Sumbar.

Dalam kesempatan tersebut, Audy mengimbau agar generasi muda tidak hanya menghafal Pancasila, tetapi juga mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah, kita baru saja memperingati Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi Sumbar. Melalui peringatan ini, kita diingatkan kembali tentang pentingnya mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara, berkaca dari perjuangan pahlawan kita menghadapi peristiwa G30S/PKI,” ujar Audy setelah upacara berlangsung.

Audy juga berharap masyarakat, terutama generasi muda, memahami peran Pancasila sebagai landasan dalam bernegara.

Menurutnya, Pancasila tidak hanya perlu dihafal, tetapi harus diterapkan dalam setiap aspek kehidupan.

“Sila Pertama mengajarkan kita untuk selalu mengedepankan ketakwaan kepada Tuhan. Sila Kedua menekankan pentingnya bersikap adil dan beradab, yang sering kali kita lupakan dalam kehidupan sehari-hari. Sila Ketiga mengingatkan kita untuk menjaga persatuan bangsa,” tambahnya.

Lebih lanjut, Audy juga menyoroti pentingnya pengamalan Sila Keempat tentang demokrasi dan kedaulatan rakyat, serta Sila Kelima yang menekankan pentingnya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Penghargaan untuk Aparat Kepolisian dan TNI

Selain upacara peringatan, Audy juga menyerahkan penghargaan kepada sejumlah aparat kepolisian dan TNI yang berhasil mengungkap kasus kejahatan di wilayah Sumbar.

Penghargaan diberikan kepada Kapolres Padang Pariaman, AKBP Ahmad Faisol Amir, Dandim 0308/PRM Letkol Czi Nur Rahmat Khaeroni, serta 53 personel Polres Padang Pariaman yang berhasil menangkap pelaku pembunuhan dan rudapaksa terhadap korban Nia Kurnia Sari.

“Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi Pemprov Sumbar kepada kepolisian, TNI, dan seluruh pihak yang berperan dalam penanganan kasus ini. Kami berharap proses hukum terhadap para pelaku bisa dilakukan dengan cepat dan adil,” kata Audy.

Upacara tersebut turut dihadiri oleh Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono, Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, Kajati Sumbar Yuni Daru Winarsih.

Kemudian, hadir juga Ketua Pengadilan Tinggi Padang Ade Komarudin, serta sejumlah tokoh masyarakat dan Forkopimda Sumbar lainnya.

Jajaran adat Minangkabau seperti Ketua LKAAM Sumbar, Fauzi Bahar, dan Ketua Bundo Kanduang Sumbar, Prof Raudha Thaib, juga tampak hadir dalam peringatan tersebut.

(adpsb/isq)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait