TOPSUMBAR – Mengawali bulan September, Perumda Air Minum Kota Padang menggelar upacara bendera pada Senin, 2 September 2024.
Upacara tersebut dipimpin oleh Pelaksana Harian (Plh) Direktur Utama, Andri Satria, yang bertindak sebagai Pembina Upacara.
Dalam sambutannya, Andri menyampaikan permohonan maaf dari Direktur Utama Hendra Pebrizal yang tidak dapat hadir karena tengah menjalankan ibadah umrah di Mekah.
Dalam amanatnya, Plh Dirut mengingatkan seluruh karyawan dan karyawati tentang pentingnya menjaga sikap baik, menaati peraturan, serta menjunjung tinggi martabat dan kehormatan perusahaan.
“Sebagai bagian dari perusahaan ini, kita semua memiliki tanggung jawab untuk menjaga citra baik serta terus berkontribusi membesarkan perusahaan,” ujarnya.
Selain upacara bendera, acara juga diisi dengan pelepasan purna bhakti kepada Ibu Suharti yang telah menyelesaikan masa tugasnya di Perumda Air Minum Kota Padang.
Dalam kesempatan tersebut, Plh Dirut menyampaikan penghargaan atas dedikasi Ibu Suharti yang telah memberikan kontribusi besar dalam memajukan perusahaan.
Tak hanya itu, momen haru juga dirasakan saat penyerahan Surat Keputusan Pemberhentian Secara Hormat untuk Almarhum Febrian, yang diwakili oleh istri Almarhum.
Pada kesempatan itu, Plh Dirut turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada keluarga Almarhum atas pengabdian dan jasa yang telah diberikan semasa bertugas.
“Semoga segala kebaikan yang telah dilakukan oleh Ibu Suharti dan Almarhum Febrian menjadi teladan bagi kami yang masih bertugas, dan terus dilanjutkan demi kemajuan perusahaan ke depannya,” tutup Andri Satria.
(HR)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel