TP-PKK Provinsi Sumbar Gelar Pembinaan untuk TP-PKK Payakumbuh

TP-PKK Provinsi Sumbar Gelar Pembinaan untuk TP-PKK Payakumbuh

TOPSUMBAR – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Payakumbuh mengikuti kegiatan pembinaan dan bimbingan teknis yang diadakan oleh TP-PKK Provinsi Sumatera Barat pada Selasa, 10 September 2024.

Acara tersebut berlangsung di Aula Ngalau Lt 3, Balai Kota Payakumbuh, dan dibuka oleh Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar, Ny. Fitria Amalia Audy.

Hadir pula dalam acara tersebut Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh yang diwakili oleh Asisten I, Dafrul Pasi, serta Pj Ketua TP-PKK Payakumbuh, Ny. Elfriza Rida, bersama jajaran dan pimpinan OPD se-Kota Payakumbuh.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Asisten I Dafrul Pasi mengungkapkan rasa terima kasih Pemko Payakumbuh atas pelaksanaan kegiatan ini, yang dianggap sebagai upaya penting untuk meningkatkan kinerja TP-PKK Payakumbuh.
“Pembinaan ini merupakan salah satu langkah strategis dalam meningkatkan efektivitas TP-PKK, terutama dalam melaksanakan 10 program pokok PKK yang mencakup berbagai aspek kehidupan masyarakat, termasuk isu-isu nasional seperti stunting, inflasi, dan kemiskinan ekstrem,” ujar Dafrul Pasi.

Dafrul menambahkan bahwa penerapan 10 program pokok PKK yang sudah membudaya dapat menjadikan PKK sebagai pilar yang kokoh dalam pembangunan daerah.

Ia juga menyoroti beberapa pencapaian Payakumbuh, termasuk penurunan kasus stunting yang mencapai 190 kasus per Juli 2024, serta penghargaan dana insentif fiskal sebesar 5,58 miliar rupiah.

Selain itu, Payakumbuh juga meraih penghargaan Indeks Pembangunan Keluarga (iBangga) dari BKKBN.

Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar, Ny. Fitria Amalia Audy, dalam sambutannya berharap agar TP-PKK Payakumbuh dapat terus menyosialisasikan dan mengedukasi masyarakat mengenai program-program PKK, termasuk upaya pencegahan stunting, kemiskinan ekstrem, dan inflasi.

“Saya sangat mengapresiasi pencapaian Payakumbuh dalam mendapatkan penghargaan insentif fiskal dan iBangga. Ini menunjukkan kontribusi signifikan dari PKK,” katanya.

Ny. Fitria Amalia Audy juga berharap agar program unggulan TP-PKK Payakumbuh dapat dilaksanakan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi pemerintah dan masyarakat.

Ia mendorong agar TP-PKK Payakumbuh melakukan pembinaan berjenjang kepada PKK di tingkat kecamatan, kelurahan, RT/RW, hingga kelompok dasa wisma untuk memastikan pemahaman tentang PKK merata di seluruh Sumbar.

Acara dilanjutkan dengan ekspos singkat dari Pj Ketua TP-PKK Kota Payakumbuh, Ny. Elfriza Rida, mengenai program dan inovasi yang telah dilaksanakan, serta pembentukan kelompok diskusi dengan Pengurus PKK Provinsi.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  TopsumbarMari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait