Pengundian Nomor Urut Calon Bupati Solok Selatan: KY Nomor Satu, Amboy Nomor Dua

Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Solok Selatan

TOPSUMBAR – KPU Solok Selatan melaksanakan pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Solok Selatan pada pemilihan umum kepala Daerah serentak tahun 2024.

Pasangan Khairunas – Yulian Efi atau KY mendapatkan nomor urut satu dan pasangan Armen Syahjohan – Boy Iswarmen atau Amboy mendapatkan nomor urut dua.

Ketua KPU Solok Selatan, Ade Kurnia Zelli mengatakan mekanisme pengundian nomor urut diawali dengan pengambilan bola undian kemudian dilanjutkan pengambilan nomor urut pasangan calon.

Bacaan Lainnya

“Pengambilan bola di undian diawali oleh pasangan calon yang mendaftar pertama ke KPU saat dibukanya masa pendaftaran calon pada 27-29 Agustus Kemarin,” kata Ade Kurnia Zelli saat memimpin rapat pleno terbuka pengundian nomor urut calon Senin, 23 September 2024.

“Kedua pasangan calon mendaftar pada tanggal 29 Agustus hanya dibedakan jamnya saja, Pasangan Khairunas – Yulian Efi pada pukul 11.00 WIB dan pasangan Armen Syahjohan – Boy Iswarmen pada pukul 15.00 WIB,” imbuhnya.

Ade melanjutkan dengan kondisi tersebut maka pasangan Khairunas – Yulian Efi mendapatkan kesempatan pertama mengambil bola undian di dalam aquarium.

“Setelah kedua pasangan melakukan pengambilan bola undian, pasangan Khairunas – Yulian Efi mendapatkan angka 1 sehingga juga mendapat kesempatan pertama mengambil nomor urut calon,” katanya

“Selanjutnya pasangan Armen Syahjohan – Boy Iswarmen melakukan pengambilan nomor urut kedua,” imbuhnya.

Ade melanjutkan proses pengambilan bola undian dan nomor urut pasangan Khairunas – Yulian Efi mendapatkan kesempatan pertama untuk memilih dan pasangan Armen Syahjohan – Boy Iswarmen pada kesempatan kedua.

“Proses pengundian nomor urut yang dilakukan secara terbuka ini berakhir dengan Pasangan Khairunas – Yulian Efi Nomor Urut satu dan Pasangan Armen Syahjohan – Boy Iswarmen Nomor Urut Dua,” katanya.

(KMS)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait