TOPSUMBAR – Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Guguk Panjang Kota Bukittinggi menggelar kegiatan sosialisasi terkait pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Acara ini berlangsung di Balairong Campago Resort Hotel pada Sabtu, 7 September 2024.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kota Bukittinggi yang diwakili oleh Ridwan Afandi, S.Hum, selaku Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa.
Turut hadir Ketua Panwascam Guguk Panjang, Hadi Saputra, beserta jajarannya, Camat Guguk Panjang dan para lurah, Danramil 01 Bukittinggi, perwakilan Intel Polres Bukittinggi, Intel Kodim 03/04 Agam, Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM), serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Ridwan Afandi menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat, termasuk cendekiawan dan ninik mamak, dalam pengawasan Pilkada.
“Bawaslu sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Panwascam Guguk Panjang dalam rangka menjaga integritas dan transparansi proses demokrasi pada Pilkada Serentak 2024,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Panwascam Guguk Panjang, Hadi Saputra, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat meningkatkan kepercayaan publik terhadap proses Pilkada.
“Kami berharap masyarakat dapat menerima hasil Pilkada yang telah ditetapkan oleh KPU,” ungkap Hadi.
Hadi juga menekankan pentingnya bukti dan identitas dalam pelaporan pelanggaran.
“Berdasarkan peraturan Bawaslu, setiap laporan harus disertai identitas pelapor dan faktor pendukung agar bisa di proses lebih lanjut. Kami tidak dapat memproses laporan yang hanya berupa foto tanpa identitas pelapor,” jelasnya.
Camat Guguk Panjang turut menyampaikan keresahannya terkait persepsi masyarakat terhadap ASN (Aparatur Sipil Negara) yang kerap dianggap melanggar aturan.
“Kami sebagai ASN seringkali dianggap melanggar hanya karena informasi yang tersebar di media sosial, tanpa mekanisme yang jelas. Kami berharap Bawaslu dapat memberikan sosialisasi yang lebih komprehensif agar kami dapat menjalankan tugas dengan tenang,” paparnya.
Narasumber dalam kegiatan ini, Dr. Wirdanengsih, S.Sos., M.Si., menekankan pentingnya pendidikan karakter masyarakat dalam Pilkada 2024.
Ia menyoroti peran kearifan lokal serta etika ASN dalam menghadapi situasi politik, sehingga dapat membangun pemahaman yang lebih baik di masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan dapat mendukung terselenggaranya Pilkada Serentak 2024 yang adil dan transparan di Kota Bukittinggi.
(JA)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel