Delapan Paslon Kepala Daerah di Sumbar Hari Ini Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Besok Terakhir

TOPSUMBAR –  Delapan pasangan calon (paslon) kepala daerah (total 16 orang, red) dari delapan kabupaten kota di Sumatera Barat (Sumbar), hari ini, Minggu, 1 September 2024, selesai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUP Dr. M. Djamil, Padang.

Asisten Manajer Humas RSUP Dr. M. Djamil, Padang, Rizki Rasyidi mengatakan, pemeriksaan kesehatan delapan paslon kepala daerah hari ini, merupakan satu rangkaian dengan pemeriksaan kesehatan paslon kepada daerah yang telah digelar sejak Jumat (30/8/2024).

“Pemeriksaan kesehatan paslon kepala daerah telah dimulai pada Jumat (30/8/2024) dan berakhir pada Senin (2/9/2024). Artinya besok hari terakhir pemeriksaan kesehatan bagi paslon kepala daerah,” ujarnya.

Adapun pemeriksaan kesehatan bagi paslon kepala daerah adalah sebagai syarat kelayakan menjadi calon sesuai PKPU Nomor 8 Tahun 2024 yang diubah dengan PKPU nomor 10 tahun 2024.

Pemeriksaan kesehatan bagi paslon kepala daerah dimulai 30 Agustus 2024 sampai 2 September 2024.

Hal tersebut disampaikan oleh ketua divisi partisipasi masyarakat dan SDM Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumbar, Jons Manedi, dihubungi Topsumbar.co.id Sabtu (31/8/2024).

Ia mengatakan, terkait pemeriksaan kesehatan calon kepala daerah, Sabtu pagi KPU Sumbar telah menggelar konferensi pers di RSUP dr. M. Djamil, Padang.

“Konferensi pers dipimpin langsung oleh Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen dan turut didampingi Ketua Divisi Teknis dan penyelenggaraan, Ory Sativa, Ketua Divisi Data dan Perencanaan, Medo Patria , Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Hamdan,” ujar Jons.

Menurut Jons, pada konferensi pers Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen menyebutkan, ada tiga jenis pemeriksaan yang dilakukan untuk para calon kepala daerah, yaitu pemeriksaan jasmani, rohani, dan pemeriksaan terkait penyalahgunaan narkotika.

“Hasil ketiga pemeriksaan ini akan diserahkan oleh pihak M. Djamil kepada KPU Sumbar dan KPU kabupaten kota pada tanggal 4 September 2024 dan KPU akan menyerahkan kepada paslon kepala daerah tanggal 5 September 2024 mendatang,” ujar Jons menirukan penyampaian Ketua KPU Sumbar.

Berikut nama-nama delapan paslon kepala daerah yang menjalani pemeriksaan Hari Ini, *(lihat gambar)*

(AL)

Pos terkait