Bupati Solok Sambut FKPP se-Kabupaten Solok, Bahas Peningkatan Kualitas Pesantren

Bupati Solok Sambut FKPP se-Kabupaten Solok, Bahas Peningkatan Kualitas Pesantren

TOPSUMBAR – Bupati Solok, Epyardi Asda, menyambut kunjungan Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) se-Kabupaten Solok di Rumah Dinas Bupati di Arosuka pada Kamis, 5 September 2024.

Rombongan FKPP tersebut dipimpin oleh Ketua FKPP Kabupaten Solok, Tengku Rahmat Yulidurrahman.

Dalam pertemuan tersebut, Epyardi Asda mendengarkan berbagai aspirasi dari para pimpinan pondok pesantren terkait upaya peningkatan kualitas dan mutu pendidikan pesantren di Kabupaten Solok.

Bacaan Lainnya

Selain itu, diskusi juga mencakup peluang kerja sama antara pesantren dengan Pemerintah Kabupaten Solok guna memperkuat peran pesantren dalam dunia pendidikan dan keagamaan di wilayah tersebut.

Tengku Rahmat Yulidurrahman, dalam kesempatan itu, menyampaikan apresiasi kepada Bupati Solok atas kesediaannya untuk menjalin silaturahmi dengan FKPP se-Kabupaten Solok di tengah kesibukan yang padat.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Bupati yang sudah meluangkan waktu untuk menyambut kami. Semoga dengan silaturahmi ini, kerja sama antara pondok pesantren dan Pemerintah Kabupaten Solok dapat terjalin dengan baik,” ujarnya.

Selain itu, Epyardi Asda juga menyinggung pentingnya Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 82 Tahun 2021 tentang Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren.

Perpres tersebut memberikan landasan hukum bagi pemerintah daerah untuk mengalokasikan anggaran guna membantu pesantren melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

“Mengenai Perpres ini, kita akan pelajari lebih lanjut untuk memastikan bahwa Pemerintah Daerah dapat mengalokasikan anggaran bagi pondok pesantren yang ada di Kabupaten Solok,” ungkap Epyardi.

Ia juga menyatakan akan bekerja sama dengan DPRD Kabupaten Solok guna menyusun regulasi berupa Peraturan Daerah (Perda) sebagai dasar hukum dalam menyalurkan dana bagi pesantren.

Mengakhiri pertemuan tersebut, Epyardi Asda menyampaikan harapannya agar silaturahmi yang telah terjalin dapat terus dijaga.

“Semoga pertemuan hari ini menjadi ladang amal bagi kita semua dan memberikan manfaat bagi pesantren-pesantren di Kabupaten Solok,” pungkasnya.

(BY)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait