Bupati Lima Puluh Kota Sambangi Nagari Koto Baru Simalanggang dalam Program Bajumpo, Jemput Aspirasi Warga

Bupati Lima Puluh Kota Sambangi Nagari Koto Baru Simalanggang dalam Program Bajumpo, Jemput Aspirasi Warga

TOPSUMBAR – Bupati Lima Puluh Kota, Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, kembali melaksanakan program inovatifnya, BAJUMPO (Bupati Jumat Manyapo).

Program ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat di pelosok dan memastikan pelayanan dasar pemerintah berjalan optimal.

Kali ini, Bupati mengunjungi Nagari Koto Baru Simalanggang di Kecamatan Payakumbuh pada Jumat, 6 September 2024.

Bacaan Lainnya

Program BAJUMPO merupakan inisiatif Safaruddin untuk mendengar langsung aspirasi warga dan memantau pelaksanaan pelayanan publik di tingkat nagari.

Dengan turun langsung ke lapangan, Bupati berharap dapat menjalin komunikasi yang lebih baik dengan masyarakat, sekaligus mengevaluasi kualitas layanan yang diberikan oleh pemerintah daerah.

“Ada banyak kegiatan yang kita laksanakan dalam program BAJUMPO ini, termasuk penyerahan 450 kartu BPJS Kesehatan kepada masyarakat, serta layanan bazar dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti pemeriksaan dan pengobatan gratis, layanan dokumen kependudukan, dan lainnya,” ujar Bupati Safaruddin yang didampingi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Lima Puluh Kota, Kadis Kesehatan Yulia Masna, Camat Payakumbuh Wifrianto, dan Kabid Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan Disdukcapil Bambang Irawan.

Wali Nagari Koto Baru Simalanggang, Rezki Yuanda Putra, mengapresiasi pelaksanaan program Bajumpo di nagarinya.

Ia menyebutkan bahwa program ini sangat bermanfaat bagi masyarakat dan menjadi langkah proaktif pemerintah daerah dalam merespons kebutuhan serta aspirasi warga secara langsung di lapangan.

“Kami sangat menyambut baik kegiatan ini. Semoga ke depannya, agenda seperti ini dapat terus dilaksanakan karena sangat membantu kami dalam menyampaikan aspirasi langsung kepada pemerintah,” kata Rezki Yuanda Putra.

Melalui program BAJUMPO, Safaruddin terus berupaya membangun keterlibatan aktif antara pemerintah dan masyarakat, sehingga dapat mewujudkan pelayanan yang lebih responsif dan merata di seluruh pelosok Lima Puluh Kota.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait