Bupati Agam Menghadiri Pengukuhan DPC FKDT Kabupaten Agam untuk Periode 2024-2027

Bupati Agam Menghadiri Pengukuhan DPC FKDT Kabupaten Agam untuk Periode 2024-2027

TOPSUMBAR  –  Pengukuhan Dewan Pimpinan Cabang Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (DPC FKDT) Kabupaten Agam untuk periode 2024-2027 berlangsung pada Kamis, 19 September 2024 pagi di Mess Bupati Agam, Belakang Balok.

Dr. (Cad.) H. Gafnel, S.H.I., M.H. Dt Basa telah terpilih sebagai Ketua DPC FKDT yang baru.

Acara pengukuhan dipimpin oleh Wakil Ketua DPW FKDT Sumatera Barat Bidang Kurikulum & Pendidikan, Drs. Nasri.

Bacaan Lainnya

Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, M.M., serta berbagai pejabat dan tokoh masyarakat lainnya, termasuk Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam, Dr. H. Thomas Febria, S.Ag., M.A.

Dalam sambutannya, Gafnel menekankan pentingnya peran Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) dalam membangun Kabupaten Agam yang madani.

“Kami mengusung motto ‘Melalui FKDT Kabupaten Agam, Kita Gerak dan Kejar Peran MDT Berprestasi untuk Agam yang Madani.” ujarnya

Bupati Agam, Dr. H. Andri Warman, juga memberikan perhatian pada kualitas sumber daya manusia (SDM), terutama dalam kemampuan membaca dan menulis Al-Qur’an.

A“Untuk memperbaiki mutu pendidikan agama di Agam, kita harus memulai dengan pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas,” katanya.

Drs. Nasri juga menyampaikan harapannya agar pengurus DPC FKDT Agam yang baru dapat memberikan sumbangsih yang berarti, baik dalam ide-ide maupun dukungan finansial untuk kemajuan organisasi.

“Selamat bekerja. Pengurus yang terpilih adalah mereka yang memiliki komitmen dan kemampuan yang tinggi,” ujarnya.

Sementara itu, Dr. H. Thomas Febria mengapresiasi kerjasama dan prestasi DPC FKDT yang telah mendapatkan pengakuan di tingkat regional.
“Sinergi yang baik ini tentu mendapatkan perhatian dari Bupati,” tambahnya.

Acara diakhiri dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) pengukuhan DPC FKDT Kabupaten Agam dan pemberian piagam penghargaan kepada kontingen Kabupaten Agam yang berhasil meraih Juara Umum II pada Pekan Olahraga dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) ke-VI di Pesisir Selatan.

Dengan total 51 poin, Kabupaten Agam berhasil meraih 4 medali emas, 1 perak, dan beberapa medali lainnya, serta ditunjuk sebagai tuan rumah PORSADIN ke-VII pada tahun 2026.

Pengukuhan ini juga diiringi dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) FKDT Kabupaten Agam, yang bertujuan untuk merancang program kerja ke depan.

(cia)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait