Rida Ananda Lepas Kontingen Kwartir Cabang 0314 Payakumbuh Menuju Jambore Daerah ke-X di Bukittinggi

Rida Ananda Lepas Kontingen Kwartir Cabang 0314 Payakumbuh Menuju Jambore Daerah ke-X di Bukittinggi

TOPSUMBAR – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Payakumbuh, Rida Ananda, secara resmi melepas kontingen Kwartir Cabang 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh yang akan berpartisipasi dalam Jambore Daerah ke-X di Bukittinggi.

Upacara pelepasan berlangsung pada Minggu, 18 Agustus 2024.

Dalam sambutannya, Rida Ananda, yang juga menjabat sebagai Ketua Kwarcab 0314 Gerakan Pramuka Kota Payakumbuh, menyatakan kebanggaannya terhadap kontingen yang akan mengikuti acara yang dilaksanakan setelah terakhir kali diadakan pada tahun 2013.

Bacaan Lainnya

“Hari ini, kami melepas kontingen dari Kota Payakumbuh menuju Jambore Daerah di Bukittinggi. Ini merupakan kesempatan berharga bagi mereka untuk menunjukkan prestasi dan kebanggaan Payakumbuh,” ujar Rida.

Kontingen dari Kota Payakumbuh akan bergabung dengan peserta dari berbagai daerah lainnya di Bumi Perkemahan Pramuka Bukik Apik, Kota Bukittinggi, mulai 19 hingga 24 Agustus 2024.

Rida Ananda berpesan agar para peserta mengikuti kegiatan tersebut dengan semangat dan menjaga nama baik kota.

“Ikutilah kegiatan ini dengan baik. Galilah ilmu sebanyak mungkin dan buktikan bahwa Kota Payakumbuh memang benar-benar hebat,” tambahnya.

Rida juga mengungkapkan apresiasi kepada para peserta dan orang tua mereka yang telah mendukung anak-anak mereka dalam mengikuti pramuka.

“Terima kasih kepada semua orang tua yang telah mendukung anak-anaknya. Kegiatan pramuka sangat bermanfaat untuk pengembangan diri mereka,” ungkapnya.

Yurnita, pimpinan kontingen untuk Jambore Daerah ke-X, menjelaskan bahwa tema jambore kali ini adalah “Satyaku ku Darmakan Darmaku Kubaktikan” dengan motto “Seru, Menantang, Asyik, Religius, Tangguh.”

Sebelum berangkat, peserta melalui serangkaian tahapan seleksi yang dimulai dengan pengedaran surat ke gugus depan pramuka se-Kota Payakumbuh pada 1 Juni 2024.

Setelah seleksi administrasi, dilanjutkan dengan seleksi pengetahuan dan keterampilan, yang menghasilkan 24 peserta terpilih.

“Selanjutnya, kami mengadakan training center untuk mempersiapkan peserta dengan berbagai pengetahuan dan keterampilan, termasuk tali temali, P3K, pembentukan karakter, dan persiapan logistik untuk kegiatan jambore,” jelas Yurnita.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait