Pj Wali Kota Pariaman Pimpin Upacara HUT RI ke-79 di Halaman Balaikota

Pj Wali Kota Pariaman Pimpin Upacara HUT RI ke-79 di Halaman Balaikota (Foto: Humas)

TOPSUMBAR – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI), Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman menggelar upacara bendera yang dilaksanakan di halaman Kantor Balaikota pada Sabtu, 17 Agustus 2024.

Dalam upacara tersebut, Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia, bertindak sebagai inspektur upacara dalam acara tersebut.

Upacara dimulai dengan pengibaran bendera Merah Putih oleh Pasukan Paskibraka Kota Pariaman, dilanjutkan dengan pembacaan Teks Pancasila.

Bacaan Lainnya

Dalam wawancaranya, Pj Wali Kota, Roberia menekankan pentingnya menjaga kemerdekaan dengan karya nyata di berbagai bidang.

“Kemerdekaan ini adalah momentum untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta melanjutkan perjuangan para pahlawan dan pendahulu kita dengan dedikasi dan tanggung jawab,” ujar Roberia.

Peringatan Proklamasi Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia tahun ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan bangsa.

Dengan mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju,” upacara ini mencerminkan transisi penting yang sedang dialami Indonesia.

“Dalam konteks ini, kemerdekaan bukan sekadar sebuah peristiwa masa lalu, melainkan membawa harapan dan semangat baru untuk melanjutkan pembangunan berkelanjutan. Ini menuntut setiap individu untuk selalu beradaptasi dan mengatasi tantangan yang ada,” jelasnya lebih lanjut.

Upacara ini tidak hanya menjadi simbol peringatan sejarah, tetapi juga menjadi ajakan untuk semua pihak agar terus berkontribusi dalam kemajuan bangsa.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait