TOPSUMBAR – Pasangan calon (Paslon) Wali kota (Wako) dan Wakil Wali kota (Wawako) Payakumbuh, Supardi – Tri Venindra, mengikuti rangkaian tes kesehatan di Rumah Sakit Universitas Andalas (RS Unand) pada Sabtu (31/8/2024).
Tes kesehatan ini merupakan salah satu syarat yang diatur oleh undang-undang untuk pencalonan dalam Pilkada, dan hasilnya akan menjadi pertimbangan penting bagi Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam menetapkan pasangan calon.
Kedatangan Supardi – Tri Venindra di RS Unand disambut langsung oleh Ketua KPU Payakumbuh, Wizri Yasir, bersama Komisioner KPU Suci Wildanis, serta anggota Bawaslu, Ade Jumiarti.
Sebelum menjalani tes, Supardi mengungkapkan bahwa ia telah mempersiapkan diri dengan baik, termasuk menjalani puasa dan beristirahat cukup pada malam sebelumnya.
“Sejak malam sudah puasa dan istirahat yang cukup. Insya Allah, tidak ada kendala dalam rangkaian tes kesehatan hari ini,” kata Supardi.
Hal senada juga disampaikan oleh calon Wakil Walikota, Tri Venindra, yang telah berada di Padang sejak sehari sebelumnya untuk mempersiapkan diri.
“Saya sudah di Padang sejak kemarin, dan hari ini Insya Allah kami menjalani tes kesehatan. Mudah-mudahan semuanya lancar tanpa kendala,” ujar Tri Venindra.
Tes kesehatan ini meliputi 12 jenis pemeriksaan, termasuk tes fisik, narkoba, psikologi, dan Magnetic Resonance Imaging (MRI), yang semuanya dilakukan oleh tim dokter dari RS Unand.
Ketua KPU Payakumbuh, Wizri Yasir, menjelaskan bahwa tes kesehatan bagi pasangan calon ini berlangsung selama tiga hari.
“Kemarin, satu pasangan calon sudah menyelesaikan tes kesehatan. Hari ini ada tiga pasangan calon yang mengikuti tes, dan besok satu pasangan lagi,” jelas Wizri.
Rangkaian tes kesehatan ini membutuhkan waktu sekitar delapan jam untuk diselesaikan, dan hasilnya akan menjadi salah satu penentu bagi kelayakan pasangan calon dalam Pilkada mendatang.
(TON)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel