LHKPN DPRD Pasaman Barat Diterima KPU, 40 Anggota Siap Dilantik Agustus Ini

LHKPN DPRD Pasaman Barat Diterima KPU, 40 Anggota Siap Dilantik Agustus Ini

TOPSUMBAR – Sebanyak 40 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat yang terpilih pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 telah menyerahkan pelaporan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke KPU setempat.

Komisioner KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan, Syarif Hidayatullah mengatakan seluruh Anggota DPRD yang terpilih telah menyetor bukti LHKPN.

“Alhamdulillah, 40 anggota DPRD sudah menyerahkan bukti laporan LHKPN sebagai syarat wajib untuk pelantikan nanti, yang harus diserahkan paling lambat 21 hari sebelum dilantik,” ujar Syari, Selasa (6/8/2024).

Bacaan Lainnya

Dari 40 caleg terpilih, semuanya sudah mengantongi bukti tanda terima LHKPN. Terakhir pelaporan yang kami terima terkahir pada 24 Juli 2024 lalu.

Syarif menjelaskan, pelantikan anggota DPRD terpilih akan dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang dibuat oleh Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat yang dijadwal pada 19 Agustus 2024 mendatang.

“Insya Allah waktu pelantikan sudah dijadwal oleh Sekwan dan sekarang berkas sudah diajukan ke Gubernur Sumatera Barat melalui Bupati Pasaman Barat,” beber Syarif.

Untuk diketahui, KPU Pasaman Barat telah menetapkan caleg terpilih pada 2 Mei 2024 lalu. Ada 11 partai yang lolos di DPRD Pasaman Barat hasil Pileg 2024.

Ia menjelaskan, adapun anggota DPRD terpilih di daerah pemilihan 1 atau Pasaman Barat 1 sebanyak 10 kursi adalah:

1. Rommy Candra dari Partai Golkar dengan suara 3.975
2. Supriono dari Partai PKS dengan 1.862 suara
3. Theo Satria dari Partai Nasdem memperoleh 2.059 suara
4. Yulhendri Dt. Putiah dari PKB memperoleh 1.773 suara
5. Yondrizal dari Demokrat memperoleh suara 2.340 suara.
6. Ronal Dodya Restu dari PDI-P memperoleh 2.532 suara
7. Rifki Sazli dari PPP memperoleh suara 1.235
8. Nirlam dari PAN memperoleh 885 suara
9. Adriwilza dari Partai Gerindra memperoleh 2.665 suara
10. Elsa Mardian dari Golkar memperoleh 2. 428 suara.

Untuk daerah pemilihan II atau Pasaman Barat II sebanyak lima kursi ialah :

1. Endra Yama Putra dari Partai Demokrat memperoleh 2. 875 suara
2. Erianto dari Partai Gerindra memperoleh 2.858 suara
3. Dedi Lesmana dari PDI-P memperoleh 2.309 suara
4. Muzar dari Nasdem memperoleh suara 1.214
5. Syafridal dari PAN memperoleh 2. 343 suara.

Daerah pemilihan III atau Pasaman Barat III sebanyak 10 kursi adalah :

1. Sulaiman dari PKS memperoleh 2.553
2. Marwazi Batubara dari Gerindra memperoleh 2.209 suara
3. Insan Sabri dari PAN memperoleh 3.725 suara
4. Erefriwan dari Golkar memperoleh 2. 486 suara
5. Adri dari PDI-P memperoleh 2.216 suara.
6. Netra Ekawati dari PKB memperoleh 1. 895 suara
7. Ayatollah Imam Madani dari Nasdem memperoleh 1.656 suara
8. Padri dari PKS memperoleh 2. 349 suara
9. Denika Saputra dari PPP memperoleh suara 1.652 suara
10. Juniwar dari Demokrat memperoleh 1. 910 suara.

Selanjutnya dari daerah pemilihan IV atau Pasaman Barat IV dengan delapan kursi yakni:

1. Nefri dari PPP memperoleh 2.739 suara
2. Hamidi dari Nasdem memperoleh 1.896 suara
3. Jekrimen dari PKB memperoleh 2.038 suara
4. Sahriman dari Demokrat memperoleh 2.016.
5. Niat Bakti Lubis dari PKS memperoleh 3.156 suara
6. Dirwansyah dari Golkar memperoleh 4.066 suara
7. Elfa Susanti dari PDI-P memperoleh 2.476 suara
8. Iswara dari PAN memperoleh 1.105 suara.

Terakhir dari daerah pemilihan V atau Pasaman Barat V dengan tujuh kursi yakni:

1. Eko Supriyono dari PKB memperoleh 2.661 suara
2. Dedi Jonaidi dari PAN 1.531 suara
3. Rizki Aulia dari Golkar memperoleh 1.420 suara
4. Jusrizal dari Partai Ummat memperoleh 2.589 suara.
5. Suwandi dari Partai Hanura dengan 3.581 suara
6. Wahyudi dari Gerindra 1.719 suara
7. Sukoco dari PKS memperoleh 1.223 suara.

(BB)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait