Dosen dan Mahasiswa ISI Gelar Pelatihan Sulaman Tangan Bagi Kaum Disabilitas di Padang Panjang

TOPSUMBAR – Dosen dan Mahasiswa Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang, menggelar pelatihan sulaman tangan bagi kaum disabilitas yang terhimpun pada Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kota Padang Panjang.

Pelatihan tersebut dilaksanakan pada bulan Agustus dan September 2024 di Sekretariat PPDI Kota Padang Panjang.

Ketua pelaksana pelatihan, Asmidar, mengatakan kegiatan pelatihan sulaman tangan ini difasilitasi oleh ISI Padang Panjang melalui Lembaga Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan telah dimulai sejak Sabtu, (3/8/2024).

“Peserta pelatihan ini berjumlah 10 orang perempuan yang memiliki minat dan bakat terhadap seni kerajinan sulaman tangan,” ujar Asmidar dalam keterangan tertulisnya, Minggu (25/8/2024).

Asmidar menyebutkan, pelatihan sulaman tangan di PPDI Kota Padang Panjang ini, tidak hanya memberikan wawasan dan pengetahuan, tetapi juga dapat meningkatkan kreativitas bagi kaum disabilitas.

“Untuk itu kita juga bersama-sama dengan dosen yang berpengalaman, yaitu ibu Ranelis sebagai akademisi bidang kriya khususnya sulaman tangan dan mahasiswa Prodi Pendidikan Kriya,” ujar Dosen ISI itu.

Ia menambahkan, dari pelatihan ini harapannya dapat berdampak terhadap kreativitas dan peningkatan ekonomi bagi kaum disabilitas di Kota Padang Panjang ke depannya.

“Dan setelah pelaksanaan pelatihan sulaman tangan ini, nantinya karya-karya mereka bisa dipamerkan ke publik melalui event-event pameran kerajinan lokal bahkan nasional,” pungkasnya.

(AL)

Pos terkait