Berlangsung Khidmat, Suhatri Bur Pimpin Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di IKK Padang Pariaman

Berlangsung Khidmat, Suhatri Bur Pimpin Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di IKK Padang Pariaman

TOPSUMBAR – Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur memimpin upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79.

Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat di Halaman Kantor Bupati Kawasan IKK Parit Malintang pada Sabtu, 17 Agustus 2024.

Sebanyak 34 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sukses menjalankan tugas mereka mengibarkan bendera Merah Putih.

Bacaan Lainnya

Dalam pidatonya, Suhatri Bur mengajak seluruh masyarakat untuk mengisi kemerdekaan dengan pembangunan yang positif dan bermanfaat bagi kemajuan daerah.

“Mari kita syukuri kemerdekaan ini dengan bekerja sama membangun Padang Pariaman,” ujar Suhatri Bur.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berkontribusi dalam penyelenggaraan acara, terutama kepada anggota Paskibraka yang telah menjalankan tugas dengan baik.

“Selamat HUT ke-79 RI, mari kita teruskan bawa kemajuan, tidak hanya untuk Indonesia secara keseluruhan, tetapi juga untuk Kabupaten Padang Pariaman,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Komisaris Polisi Edi Karan bertindak sebagai Perwira Upacara, dengan Inspektur Polisi Satu AA Reggi sebagai Komandan Upacara, dan Inspektur Polisi Dua M. Zaky Surya Hidayat sebagai Komandan Pasukan Paskibraka.

Sementara itu, Teks Proklamasi dibacakan oleh Ketua DPRD Kabupaten Padang Pariaman, Hasanuddin, doa dipimpin oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Padang Pariaman, Syafrizal.

Upacara kali ini mengusung tema “Nusantara Baru, Indonesia Maju” yang dihadiri oleh Wakil Bupati Rahmang, Ketua dan anggota DPRD Padang Pariaman.

Unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, staf ahli, asisten, kepala perangkat daerah, serta ASN juga turut hadir.

Hadir juga para veteran, wali nagari, keluarga Paskibraka, dan masyarakat setempat.

Usai upacara, acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada berbagai tokoh masyarakat, pelaku ekonomi kreatif, pelaku pariwisata, pelaku usaha, dan lainnya yang dinilai berkontribusi dalam pembangunan Padang Pariaman.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi pemerintah daerah terhadap pihak-pihak yang aktif memajukan daerah.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait