Bawaslu Lima Puluh Kota Gelar Rapat Koordinasi Jelang Pilkada Serentak 2024

Bawaslu Lima Puluh Kota Gelar Rapat Koordinasi Jelang Pilkada Serentak 2024

TOPSUMBAR – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah Serentak tahun 2024, Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lima Puluh Kota menggelar Rapat Koordinasi bersama stakeholder di Resto Tanjung Pati, Kabupaten Lima Puluh Kota, pada Rabu, 20 Agustus 2024.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Barat, Benny Aziz, Ketua Bawaslu Kabupaten Lima Puluh Kota, Ismet Aljanata, serta berbagai pemangku kepentingan lainnya, termasuk perwakilan dari Perangkat Daerah (PD), camat, partai politik, TNI, Polri, dan Panwas Kecamatan (Panwascam).

Dalam sambutannya, Benny Aziz menekankan pentingnya peran Bawaslu dalam mengawasi setiap tahapan pemilu serentak tahun 2024, yang saat ini sudah memasuki fase kritis, termasuk penyusunan dan pemutakhiran daftar pemilih serta pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan dilakukan pada akhir Agustus.

Bacaan Lainnya

“Rapat koordinasi ini bertujuan untuk memastikan semua stakeholder bekerja sama agar pelaksanaan pemilihan serentak di Kabupaten Lima Puluh Kota berjalan dengan lancar, aman, dan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ujar Benny Aziz.

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten Lima Puluh Kota, Ismet Aljanata, dalam sambutannya sekaligus membuka rapat koordinasi secara resmi, mengungkapkan adanya beberapa temuan di lapangan, seperti data orang yang sudah meninggal namun masih tercantum dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Ismet juga menekankan pentingnya koordinasi yang solid antara Bawaslu dan stakeholder di Lima Puluh Kota untuk mencegah keterlibatan dalam kegiatan politik praktis selama tahapan pemilihan berlangsung.

“Kami memandang perlu adanya koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi pelanggaran, sehingga semua pihak dapat menjalankan tugasnya secara profesional dan netral,” ujar Ismet Aljanata.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel

Pos terkait