Ribuan Warga Hadiri Panggung Hiburan Rakyat HUT ke-22 Kota Pariaman

Ribuan Warga Hadiri Panggung Hiburan Rakyat HUT ke-22 Kota Pariaman

TOPSUMBAR – Ribuan warga memadati Lapangan Merdeka Kota Pariaman untuk menyaksikan “Panggung Hiburan Rakyat,” yang diadakan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pariaman ke-22 sekaligus menyambut Tahun Baru Islam 1446 H/2024 M pada Minggu malam, 7 Juli 2024.

HUT Kota Pariaman ke-22 kali ini mengusung tema Pariaman RANCAK (Religius, Aman, Cerdas, Adaptif, dan Kolaboratif).

Beragam kegiatan digelar untuk merayakan HUT ini serta menyambut Tahun Baru Islam, termasuk Tabligh Akbar dan Makan Bajamba yang diadakan pada Minggu pagi, 7 Juli 2024.

Bacaan Lainnya

Puncaknya adalah Panggung Hiburan Rakyat yang dimeriahkan oleh artis Sumatera Barat seperti Yona Irma, Ajo Buset, dan Fantasi Band, yang membuat suasana semakin meriah.

Acara ini memberikan kesempatan bagi masyarakat Kota Pariaman dan sekitarnya untuk menikmati hiburan yang disuguhkan.

Salah satu pengunjung, Mira, mengungkapkan kesan positifnya terhadap acara yang digelar oleh Pemerintah Kota Pariaman.

“Saya sangat senang bisa ikut merayakan HUT Kota Pariaman ke-22 ini, dan merasa terhibur dengan penampilan artis dari Kota Pariaman dan Sumatera Barat yang sangat menghibur pengunjung yang datang,” katanya dikutip dari laman media center kominfo kota pariaman pada Senin, 8 Juli 2024.

Selain itu, Mira juga berharap acara serupa terus digelar di masa mendatang.

“Kegiatan ini menjadi sarana yang tepat untuk mengapresiasi seniman lokal. Semoga acara seperti ini terus digelar di masa mendatang,” tutupnya.

Acara Panggung Hiburan Rakyat ini tidak hanya menjadi hiburan bagi warga tetapi juga menjadi ajang untuk mempromosikan kebudayaan dan kreativitas lokal, mempererat hubungan antarwarga, serta meningkatkan rasa kebersamaan dan kebanggaan terhadap Kota Pariaman.

(Zaituni)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait