Pokdakan Serambi Mekah Gelar Silaturahmi dengan Anggota dan Pembudidaya Ikan Pasca dibentuk

Pokdakan Serambi Mekah Gelar Silaturahmi dengan Anggota dan Pembudidaya Ikan Pasca dibentuk

TOPSUMBAR – Kelompok Budi Daya Ikan (Pokdakan) Family Serambi Mekah Menyelanggarakan Silahturahmi dengan anggota dan pembudidaya ikan.

Silahturahmi itu dilaksanakan di Soto Mak Kayo Pasar Usang, pada Sabtu 20 Juli 2024.

Sebelumnya, Pokdakan ini telah terbentuk pada tanggal 3 Juni 2024 lalu di Kelurahan Pasar Usang, Kecamatan Padang Panjang Barat.

Bacaan Lainnya

Diketahui, Pokdakan ini merupakan Sub Bidang dari Forum Wartawan Serambi Mekah, Pokdakan adalah wadah bagi para pembudidaya ikan di Padang Panjang untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas produksi perikanan di kota ini.

Yaldi Yarman, Ketua Pokdakan sekaligus sebagai Ketua Forum Wartawan Serambi Mekah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terbentuknya kelompok ini.

“Kita harap adanya kelompok budi daya ini bisa memberi manfaat yang besar ke pengalaman dalam diri kita. Mari kita gunakan momen ini dengan berdiskusi, berbagi ide yang menarik, serta mencari solusi tantangan dalam budi daya ikan,” ujarnya.

Kabid Perikanan dan Pelaksana Penyuluh Dinas Pangan dan Pertanian, Indra, menyatakan kegiatan ini bermanfaat sebagai pembentukan kelompok dalam budi daya ikan, khususnya di Kelurahan Pasar Usang.

“Untuk sekarang kita fokus dalam budi daya ikan lele. Namun, untuk kedepannya mari kita dukung apa saja yang akan dilakukan untuk pembudidayaan ikan,” ucapnya.

“Semoga untuk kedepannya seluruh pembudidaya dapat terakomodir, serta dapat menyatukan satu visi pembudidayaan ikan ini. Dengan ini mungkin kita bisa meningkatkan perekonomian di Padang Panjang,” harapnya.

Turut hadir lurah, wartawan kota serambi mekah, LPM, ketua RT serta organisasi kemasyarakatan yang ada di Pasar Usang.

(AL)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait