Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Pasbar Adakan Aksi Bersih Sampah dan Penanaman 50 Bunga

Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Pasbar Adakan Aksi Bersih Sampah dan Penanaman 50 Bunga

TOPSUMBAR – Kejaksaan Negeri (Kejari) Pasaman Barat (Pasbar) lakukan aksi bersih sampah dan penanaman bunga di lingkungan Kejaksaan Negeri Pasaman Barat.

Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-64 Tahun 2024.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Pasaman Barat, M. Yusuf Putra, menyatakan bahwa kegiatan Bakti Sosial Pasbar Bersih dan Asri merupakan bagian dari peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 Tahun 2024.

Bacaan Lainnya

Adapun tema yang diusung kata M Yusuf ialah “Akselerasi Kejaksaan untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas”.

Kegiatan itu kata M Yusuf, selain bersih sampah, Kejaksaan Negeri Pasbar juga menggelar aksi menanam 50 bunga dari berbagai jenis.

“Kita melakukan pengumpulan sampah plastik hingga menanam bunga untuk menjaga kebersihan serta keasrian lingkungan, jalan, dan taman. Pada aksi kali ini, sebanyak 50 bunga akan kita tanam dari berbagai jenis,” ungkapnya.

M Yusuf juga berpesan, agar bunga yang sudah ditanam ini dipelihara dan dilindungi. Sebab, keindahan ini juga akan dinikmati bersama.

Selanjutnya, Bupati Pasaman Barat H. Hamsuardi mengatakan bahwa kegiatan ini sangat banyak manfaatnya bagi kehidupan kita semua. Apalagi, tumbuhan ini selain untuk udara segar juga sebagai keindahan.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat mengucapkan terima kasih atas bakti sosial yang digelar di pusat perkantoran Simpang Empat Pasbar ini,” sebutnya.

Aksi sosial itu, diikuti oleh Bupati Pasbar Hamsuardi, Kepala Kejaksaan Negeri Pasbar M. Yusuf Putra, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Edison Zelmi, dan stakeholder terkait pada Rabu (17/7/2024), mulai dari depan kantor Kejaksaan Negeri setempat hingga lampu merah Pasaman Baru.

(BB)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait