Peringatan HBA ke-64, Ini Tema dan Sejarah Singkatnya

Peringatan HBA ke-64, Ini Tema dan Sejarah Singkatnya

TOPSUMBAR – Puluhan karangan bunga berisikan ucapan selamat Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-64, terlihat berjejer di seputaran Kejaksaan Negeri Sijunjung pada Senin, 22 Juli 2024.

Karangan bunga tersebut, tersusun rapi di sisi kiri dan kanan Jalan Prof. M. Yamin, SH dan Jalan Jenderal Sudirman, Muaro Sijunjung.

Pada setiap tahunnya di tanggal 22 Juli, Kejaksaan Republik Indonesia memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA).

Bacaan Lainnya

Tahun ini, kembali diperingati HBA yang ke-64 tahun dengan mengangkat tema “Akselerasi Kejaksaan Menuju Untuk Mewujudkan Penegakan Hukum Modern Menuju Indonesia Emas”.

Diketahui, HBA merupakan hari lahirnya Kejasaan Republik Indonesia dengan didirikan pada tanggal 22 Juli 1960.

Berdasarkan Undang-Undang (UU) Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2021, tentang perubahan atas UU Nomor 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan Republik Indonesia, lembaga Kejaksaan dituntut untuk meningkatkan perannya dalam menegakkan supremasi hukum.

Selain itu, Kejaksaan juga harus fokus pada perlindungan kepentingan umum, penegakan hak asasi manusia, serta upaya pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN).

Dalam UU Kejaksaan yang baru itu, Kejaksaan sebagai lembaga pemerintahan yang fungsinya berkaitan dengan kekuaasaan kehakiman yang melaksanakan kekuasaan negara dibidang penuntutan serta kewenangan lain berdasarkan UU secara merdeka, terlepas dari pengaruh kekuasaan pemerintah dan pengaruh kekuasaan lainnya.

Dilansir dari laman indikator.go.id Kejaksaan Agung dikatakan sebagai lembaga negara dengan tingkat kepercayaan tertinggi ke-3 di Indonesia.

Kejaksaan Agung mendapat kepercayaan sebesar 74,7 persen, berada dibawah TNI (92,6 persen) dan Presiden (85,1 persen), demikian rilis yang dikeluarkan pada bulan April 2024 lalu.

Angka tersebut terus menunjukan trend positif, dibandingkan dengan bulan Mei 2022, dimana kepercayaan publik terhadap Kejaksaan yang hanya berada di angka 64 persen.

(AG)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait