Mantan Ketua PWI Jaya Kamsul Hasan Meninggal Dunia, Ucapan Duka Mengalir dari Insan Pers Tanah Air

TOPSUMBAR – Innalillah wainnailaihi raji’un

Mantan Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jaya (Jakarta, red) periode 2004-2014, Drs. H. Kamsul Hasan, SH. MH., meninggal dunia pada Selasa, 9 Juli 2024.

Kabar meninggalnya Bang Kamsul akrab disapa pertama kali dishare oleh sahabat almarhum di jejaring whatsapp.

“Innalillahiwainnailahi Rojiun. Kabar duka, beberapa saat yang lalu .. Abang sekaligus senior kita, H. Kamsul Hasan meninggal dunia, Selasa  (9/7/2024). Semoga mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiiin Allahumma Aamiinn,” demikian bunyi pesan yang di share sahabat almarhum.

Sontak kabar tersebut mengagetkan semua rekan, sahabat, dan insan pers tanah air yang selama ini intens berkomunikasi dengan almarhum. Ucapan turut berdukacita pun mengalir deras.

“Innalillahi wainnailaihi raji’un
Kita kehilangan seorang sobat seprofesi yang dedikasinya di bidang penegakkan hukum pers luar biasa😭😭😭
Semoga Allah memberi Almarhum Kamsul Hasan tempat terbaik di sisiNya. Aamiin ya Rabbal alamiin.🙏🙏🙏,” tulis Marah Sakti Siregar, Ketua Komisi Pendidikan dan Pelatihan pada kepengurusan PWI Pusat periode 2023-2028,  saat membalas pesan whatsapp Topsumbar.co.id.

“Selamat jalan senior, guru, abang Kamsul Hasan. Semoga husnul khotimah. Aamiin YRA☹️,” tulis Ketua Umum PWI Jaya saat ini, Kesit B Handoyo di beranda facebooknya dikutip, Selasa malam (9/7/2024).

“Telah meninggal dengan tenang, sahabat sekaligus guru juga pengurus PWI Pusat, H Kamsul Hasan,  Selasa (9/7/24). Innalillahi wainnailaihi roji’un. Allahumaghfirlahu warhamhu wa’afihi wa’fuanhu. Semuga almarhum diterima iman Islamnya dan saat wafat dalam keadaan husnul khotimah,” tulis Wawan Djuwarna, senior jurnalis portal berita Pikiran Rakyat, Bandung yang juga salah satu penguji uji kompetensi wartawan, dikutip pada beranda facebooknya.

Wawan Djuwarna tidak hanya menuliskan kalimat duka, melainkan juga menampilkan foto status profil terbaru facebooknya saat dirinya duduk bersanding dengan almarhum Kamsul Hasan dalam satu kegiatan jurnalistik.

“Innalillahi wainna ilayhi roojiuun., kami berduka atas berpulangnya Bang Kamsul Hasan ., sahabat dan guru terbaik Jurnalistik. Semoga amal ibadahnya diterima Allah., aamiin yaa Rabb…, ” tulis Heranof Firdaus, mantan ketua PWI Sumatera Barat periode 2018-2023, mengisi kolom komentar pada update status Wawan Djuwarna.

Ucapan turut berdukacita juga disampaikan Kadir Monas, Pemimpin redaksi portal berita Koransatu yang juga pengurus PWI Jaya. Kadir menyampaikan pesan duka cita dengan menayangkan foto almarhum Kamsul Hasan dengan bingkai ucapan duka cita pada beranda facebooknya.

Ucapan turut berdukacita juga disampaikan pemimpin redaksi portal berita media pers online Topsumbar.co.id, Padang, Sumatera Barat, Siti Rahmadani Hanifah.

“Innalillah… Al-fatihah…
Ikut sedih dengan kepergian pak Kamsul Hasan. Semoga Amal Ibadah beliau diterima disisi Allah. Beliau adalah orang baik dan welcome dengan rekan-rekan wartawan,” tulis Siti Rahmadani Hanifah akrab disapa Hanny dalam whatsapp group internal Topsumbar.

Diketahui, Kamsul Hasan semasa hidup selain pernah menjabat ketua umum PWI Jaya 2004-2014. Ia juga dikenal ahli hukum pers dewan pers, pernah menjabat Ketua Bidang Kompetensi PWI Pusat, Dosen IISIP, Jakarta, dan ketua komisi pembelaan wartawan pada kepengurusan PWI Pusat periode 2023-2028.

Almarhum juga terkenal dengan catatan khasnya seputar hukum pers yang dimuat di berbagai media mainstream dan online, termasuk di muat di Topsumbar.co.id.

Update status facebooknya berisi muatan seputar hukum pers dan berbagai kasus pers.

Almarhum sering diundang di berbagai forum jurnalistik.

Belum diketahui penyebab meninggalnya almarhum, hanya saja hampir tiga tahun terakhir keseharian aktifitas almarhum menggunakan alat bantu kursi roda.

Almarhum dalam sebuah update status facebooknya pernah mengatakan jika dirinya terserang sakit diabetes akut.

Penulis sendiri terakhir bertemu almarhum saat gelaran HPN di Bandung Februari 2024 lalu. Saat itu almarhum walau tampak lelah dengan kursi rodanya, namun ia tetap bersemangat ketika wawancara seputar perkembangan kasus pers.

Hingga berita ini ditayangkan, Rabu (10/7/2024) siang ini, juga belum terkonfirmasi dimana almarhum akan dimakamkan.

(Alfian YN)

Pos terkait