TOPSUMBAR – Bupati Pasaman Barat H. Hamsuardi, S.Ag menyampaikan nota pengantar rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) APBD Tahun Anggaran 2025 pada sidang paripurna yang digelar, Senin (15/72024).
Sidang paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD Pasaman Barat, H. Erianto, SE didampingi wakil ketua DPRD H. Daliyus K.
Bupati menyampaikan terima kasih kepada segenap dan para anggota DPRD Pasaman Barat yang memberikan atensi begitu besar terhadap rancangan KUA PPAS ABPD TA 2025 dapat dilakukan dengan tepat waktu.
Diharapkannya, lembaga legislatif tersebut memiliki kesepahaman dengan pihak eksekutif sehingga apa yang menjadi sasaran dan prioritas Pemkab Pasaman Barat terhadap pembangunan, pelayanan dan pendidikan yang telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat dapat tercapai.
“Rencana Program kerja Pemkab Pasaman Barat pada tahun 2025 berfokus pada peningkatan konektivitas serta kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Ini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan,” tegasnya.
Adapun sasaran pokok yang ingin dicapai pada tahun 2025 mendatang papar Hamsuardi, berupa capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 72.05%, pertumbuhan ekonomi sebesar 4,75%, pertumbuhan PDRB sebesar 43,57%, angka kemiskinan sebesar 6,71%, dan tingkat pengangguran terbuka 3,69%.
Hamsuardi memaparkan, bahwa pada tahun 2025 mendatang, berdasarkan RPJMD tahun 2021-2026, Pemkab Pasaman Barat telah menetapkan prioritas pembangunan daerah, diantaranya:
- Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM)
- Meningkatkan nilai tambah petani
- Meningkatkan konektivitas wilayah
- Perluasan kesempatan kerja
- Penanggulangan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrem
- Peningkatkan tata kelola pemerintah dan pelayanan publik
- Meningkatkan keamanan dan ketertiban serta pengamalan agama dalam kehidupan masyarakat.
Setelah menyampaikan nota pengantar rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) APBD Tahun Anggaran 2025, dilanjutkan dengan penyampaian Nota Pengantar atas penyampaian laporan realisasi semester 1 APBD dan Prognosis 6 (enam) bulan berikutnya Tahun Anggaran 2024.
Tujuan umum penyampaian laporan realisasi semester 1 APBD dan Prognosis 6 (enam) bulan berikutnya kata Hamsuardi, agar dapat menyajikan informasi capaian realisasi APBD selama semester 1 Tahun 2024 sebagaimana yang diatur dalam Peraturan Mendagri Nomor 77 tahun 2020.
(BB)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.