TOPSUMBAR – Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si Sutan Gumilang meresmikan RSUD Pratama Sijunjung pada Jumat, 12 Juli 2024 di Jorong Batang Kariang, Nagari Kamang, Kecamatan Kamang Baru.
Hadir pada kesempatan itu, Wabup H. Iraddatillah, S.Pt, ketua DPRD, Forkopimda, Sekda, mantan Bupati Yuswir Arifin, Ketua Forum Pelayanan Publik Saptarius, ketua TP-PKK, ketua GOW, ketua DW, pimpinan OPD, kepala BPJS Kesehatan, ketua Forum Kabupaten Sehat, Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai, pemuda nagari bersama ratusan orang lainnya.
Prof. Dr. dr. Rinawati Rohsiswatmo, Sp. A (k) dari RSCM Jakarta bersama tim Kementerian Kesehatan dan RSUP M. Djamil, bupati Kuantan Singingi (Riau), bupati Dharmasraya pun tampak hadir dalam peresmian tersebut.
“Sumbar sangat indah, subur, makanannya top, apalagi rendang dan 50 persen guru saya adalah orang Minang,” ujar Rinawati memberi sambutan.
“Yang kita lakukan hari ini adalah langkah bagus, namun tidak mungkin bupati dan Tenaga Kesehatan (Nakes) jalan sendiri tanpa niat kita bersama,” tutup Rinawati.
Sementara itu, Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir dalam sambutannya menyampaikan bahwa RSUD tersebut dibangun berkat kolaborasi Pemkab dengan Menkes serta Anggota DPR RI, H. Darul Siska.
“Alhamdulillah, berkat kolaborasi dengan Menkes serta anggota DPR-RI Bapak H. Darul Siska, RSUD Pratama Sijunjung kita resmikan hari ini,” ucap Bupati.
“Pelayanan publik adalah misi pertama kita, untuk itu mari sama-sama kita tingkatkan, mengingat RSUD ini hanya 10 menit dari Propinsi Riau dan 60 menit dari Propinsi Jambi,” tutupnya.
Pada kesempatan itu, juga diresmikan perubahan nama RSUD Sijunjung menjadi RSUD Syafii Maarif Kabupaten Sijunjung.
“Terimakasih, Ibu telah mengamanatkan kami untuk hadir, tetapi mohon maaf berhalangan dan semoga tidak mengurangi hikmatnya acara” ujar Dr. Asmul Khair, MM, perwakilan keluarga Prof. Dr. H. Ahmad Syafii Maarif, MA (alm.) via sambungan telepon dari Jakarta.
Pasangan bupati bersama wakil bupati yang akrab disapa BRO, selanjutnya mengoperasikan mobil ambulance berkeliling disaksikan warga.
(AG)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.