TOPSUMBAR – Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, dan Wakil Ketua DPRD, Efriyon Coneng, mengikuti sesi wawancara dengan tim panelis penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra secara daring di ruang Zahirmi Ajiz, Balai Kota Solok, pada Selasa 11 Juni 2024.
Penghargaan Nirwasita Tantra diberikan kepada kepala daerah yang berhasil menerapkan kebijakan berbasis metodologi pembangunan berkelanjutan untuk memperbaiki kualitas lingkungan hidup di daerahnya.
Penilaian penghargaan ini didasarkan pada Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) yang disusun setiap tahun oleh provinsi, kabupaten, dan kota.
Salah satu tahapan penilaian Nirwasita Tantra adalah wawancara dengan kepala daerah dan pimpinan DPRD oleh tim panelis, yang terdiri dari aktivis lingkungan, akademisi, jurnalis, dan perwakilan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).
Kota Solok mendapatkan jadwal wawancara pada hari kedua sesi keenam, pukul 15.00 – 16.15 WIB, yang dilakukan secara virtual.
Dalam sesi tersebut, Wali Kota Zul Elfian Umar memaparkan isu prioritas lingkungan hidup, inovasi, serta kebijakan yang dikembangkan untuk menjawab isu tersebut selama tahun 2022.
Ia juga menjelaskan bagaimana pemerintah kota melibatkan komunitas, termasuk anak muda dan kerjasama dengan PT. Semen Padang dalam program “Nabuang Sarok” untuk pengelolaan sampah.
Wakil Ketua DPRD, Efriyon Coneng, memaparkan peran dan fungsi DPRD dalam pengelolaan lingkungan hidup di Kota Solok, mencakup fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan.
Tim panelis menanyakan tentang inovasi pengelolaan sampah dan keterlibatan komunitas dalam pelaksanaannya.
Selain itu, terkait isu penurunan kualitas air, Wali Kota Solok menyebutkan kerjasama dengan Kota Toyohashi, Jepang, untuk penyediaan air layak minum.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Solok, Edrizal, yang turut mendampingi, menyatakan bahwa penghargaan Nirwasita Tantra diharapkan dapat mendorong pengelolaan lingkungan hidup yang lebih baik di daerah, sehingga meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat.
Edrizal juga berharap bahwa pada tahun ini, penghargaan Nirwasita Tantra bisa diraih kembali oleh Wali Kota dan Pimpinan DPRD Kota Solok, setelah tahun sebelumnya diraih oleh Ketua DPRD Kota Solok.
“Melalui penghargaan Nirwasita Tantra, kami berharap terwujud pengelolaan lingkungan hidup yang semakin baik di daerah. Penghargaan ini juga diharapkan mendorong munculnya Green Leadership, di mana tidak hanya kepala daerah, namun juga para wakil rakyatnya menjadi semakin peduli dengan lingkungan hidup dan ikut berperan dalam pembangunan di daerahnya,” ujar Edrizal.
(GRA)
Dapatkan update berita terbaru dari Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.