Suprayitno Sambut Kunjungan Rombongan UP3 PLN Payakumbuh di Balaikota

Suprayitno Sambut Kunjungan Rombongan UP3 PLN Payakumbuh di Balaikota

TOPSUMBAR – Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, bersama pejabat pemerintah daerah menyambut kunjungan rombongan dari UP3 PLN Payakumbuh pada Kamis, 13 Juni 2024.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus memperkenalkan Manager UP3 PLN Payakumbuh yang baru.

Kunjungan yang dipimpin oleh Manager UP3 PLN Payakumbuh, Teguh Budi Oktavianto, diterima di ruang kerja lantai II Kantor Wali Kota Payakumbuh.

Bacaan Lainnya

Hadir juga dalam pertemuan tersebut, Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika, Armen Busra, serta Kepala DPMPTSP, Meizon Satria.

Dalam sambutannya, Suprayitno menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Payakumbuh berkomitmen untuk terus mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Menurutnya, sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk UP3 PLN Payakumbuh, merupakan kunci untuk mencapai tujuan tersebut.

“Pemerintah Kota Payakumbuh berkomitmen untuk membangun kota ini menjadi lebih maju. Kami tidak bisa melakukannya sendiri, dan karenanya kami membutuhkan kerjasama dari semua pihak, termasuk UP3 PLN Payakumbuh,” ujar Suprayitno.

Suprayitno juga menyoroti beberapa program yang bisa disinergikan antara Pemko Payakumbuh dan UP3 PLN Payakumbuh, seperti program penghijauan, pengelolaan sampah, penerangan jalan, dan pengembangan kendaraan listrik.

Sementara itu, Manager UP3 PLN Payakumbuh, Teguh Budi Oktavianto, mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari Pj Wali Kota Payakumbuh dan jajarannya.

Teguh menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan salah satu bentuk komitmen UP3 PLN Payakumbuh dalam menjalin sinergi dengan Pemko Payakumbuh guna mendukung pembangunan kota.

Selain itu, ia juga mengungkapkan rencana untuk menambah Stasiun Penyedia Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di kota Payakumbuh, mengingat jumlah pengguna kendaraan listrik yang terus meningkat.

“Terkait dengan SPKLU yang akan ditambah, kami berharap rencana UP3 PLN Payakumbuh dapat segera terealisasi dengan bantuan dari pihak Pemko Payakumbuh,” ujarnya.

Selain itu, Teguh menyampaikan keinginannya untuk menjadikan kawasan wisata Batang Agam sebagai kawasan hijau di mana para pedagang dan pengunjung menggunakan perangkat listrik, termasuk kendaraan listrik.

“UP3 PLN Payakumbuh akan melakukan koordinasi dengan dinas terkait untuk mendirikan Stasiun Pengisian Listrik Umum di beberapa titik. Ini kita lakukan untuk memenuhi kebutuhan dari penggunaan perangkata listrik di Kawasan Batang Agam,” jelasnya.

Pertemuan yang berlangsung hangat tersebut ditutup dengan foto bersama sebagai tanda komitmen untuk terus memperkuat sinergi antara Pemko Payakumbuh dan UP3 PLN Payakumbuh.

(TON)

Dapatkan update berita terbaru dari  Topsumbar. Mari bergabung di Grup Telegram  Topsumbar News Update, caranya klik link https://t.me/topsumbar kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Pos terkait